Sukses

Food

Resep Pempek Sutra Putih Telur

0(0)

Waktu Pembuatan40 Menit
Jumlah Porsi1 potong Porsi

Berikan Rating Untuk Resep Ini

Thanks For Rating!

Terima kasih sudah membantu banyak orang dengan ratingmu

Fimela.com, Jakarta Ada banyak sekali jenis pempek yang bisa dinikmati dari Palembang, tapi tahukah kamu bahwa ternyata ada juga jenis pempek yang disebut dengan pempek sutra? Terksturnya yang lembut dan warnanya yang putih membuat pempek sutra menjadi salah satu andalan jika kamu tidak suka pempek yang kenyal dan susah dikunyah karena terbuat dari banyak putih telur. Jika penasaran seperti apa rasa dan cara membuatnya? Ini dia resep pempek sutra enak yang bikin nagih.

Bahan:

  • 500 g putih telur
  • 250 g tepung tapioka

Bumbu:

  • 5 siung bawang putih, haluskan
  • 2 sdm ebi, haluskan
  • 1 sdm minyak goreng
  • 1 sdt garam
  • 1 sdt kaldu jamur bubuk
  • 1/2 sdt lada bubuk
  • 1/2 sdt gula pasir

Bahan lain:

  • 2 batang daun bawang
  • Air secukupnya
  • Plastik es lilin secukupnya

Cara membuat:

  1. Campurkan putih telur dengan semua bumbu dan tepung tapioka. 
  2. Blender hingga merata dan tidak ada yang bergerindil, tuang ke dalam wadah. Campurkan dengan potongan daun bawang.
  3. Siapkan plastik es lilin panjang, tuang adonan secukupnya, ikat dengan karet gelang dan pastikan memberi ruang udara di dalamnya agar adonan bisa mengembang. 
  4. Kukus semua adonan di dalam panci hingga matang atau kurang lebih 30 menit, tiriskan.
  5. Jika sudah dingin keluarkan dari plastiknya.
  6. Panaskan minyak, goreng hingga bagian luarnya kecoklatan. Tiriskan lalu potong-potong.

Sajikan pempek sutra dengan cuko dan potongan mentimun.

#Women for Women

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

Berikan Rating Untuk Resep Ini

Thanks For Rating!

Terima kasih sudah membantu banyak orang dengan ratingmu

Loading