Fimela.com, Jakarta Mungkin bagi kamu masih asing dengan nama sup matahari satu ini, apakah yang ada dipikiran kamu bahwa sup matahari berbentu mataharI? Ya! Memang benar sup matahari berbentuk seperti matahari. Makanan satu ini memiliki nama yang unik serta bentuk yang unik juga lho.
Sup matahari ternyata merupakan salah satu makanan tradisional yang berasal dari solo. Uniknya sup satu ini terbuat dari telur dadar yang berbentuk matahari, rasanya yang menyegarkan sekaligus enak menjadi salah satu makanan yang paling banyak dicari saat pergi ke solo.
Untuk isianya sendiri tak jauh berebeda dari sup biasanya yang disajikan, akan tetapi sup matahari ini memiliki banyak macam bahan. Nah, berikut beberapa cara membuat sup matahari yang sering bikin penasaran:
Advertisement
BACA JUGA
Advertisement
Resep Sup Matahari
Bahan-bahan:
- 200 g daging ayam fillet.
- 2 butri telur ayam.
- 1 sdm tepung sagu.
- 1 sdm tepung terigu.
- 1 buah wortel yang diparut.
- ½ buah jagung manis yang disisir.
- 4 lembar jamur kuping yang diiris tipis.
- 1 butir bakso sapi.
- 1 sdt kaldu bubuk.
- 2 siung bawang putih halus.
- ¼ sdt garam.
- ½ sdt gula pasir.
- ¼ sdt lada bubuk.
Bumbu Kuah :
- 3 siung bawang putih yang digeprek.
- 5 siung bawang merah, diiris tipis.
- ½ butir pala.
- 2 buah bunga lawang.
- 1 batang seledri.
- 1 sdt kaldu ayam bubuk.
- ¼ sdt lada.
- ½ sdt gula pasir.
Cara Membuat Sup Matahari
- Langkah pertama ambil 1 butir telur lalu dikocok dan tambahkan dengan tepung terigu serta garam secukupnya, aduk hingga semua bahan tercampur rata.
- Kemudian masak dengan teflon dan buah menjadi 2 buah telur dadar lalu sisihkan.
- Lalu giling daging ayam fillet, bawang putih, lada bubuk, kaldu bubuk, garam, gula tepung sagu, dan 1 butir telur menggunakan chopper hingga halus.
- Ambil 1 lembar telur dadar dan taruh pada bagian tengahnya dan iriskan bakso sapi lalu tata melingkar wortel parud dan beri jagung manis serta jamur kuping berselang-seling.
- Taruh pada bagian atas adonan ayam giling dan lipat telur dadar dan kukus hingga semuanya matang.
- Kemudian langkah untuk membuat kuah, tumis bawang putih, bawang merah, pala, dan bunga lawang hingga berbau harum.
- Tambahkan air secukupnya dan berikan kaldu bubuk, garam, lada dan gula, lalu tambahkan irisan daun bawang serta seledri dan didihkan.
- Untuk menyajikan makanan, kamu dapat mengambil 1 buah telur isi ayam kukus dan belah pada bagian atasnya menjadi 8 bagian menggunakan pisau. Buka dan pastikan berbentuk bunga mtahari.
- Akah lebih baik jika kamu menaruh pada piring yang berbentuk cekung dan siran menggunakan kuah sup.
- Sup bunga matahari siap disajikan selagi hangat.
Itulah cara membuat sup bunga matahari yang dapat kamu coba di rumah.