Fimela.com, Jakarta Kalau biasanya kue klepon dibuat dengan isian gula merah, kali ini kita akan coba dengan isian yang berbeda, yaitu menggunakan isian kacang hijau. Selengkapnya, langsung saja simak uraiannya di bawah ini.
Bahan Isian Kacang Hijau
- 100 gram kacang hijau kupas, direndam semalaman
- 100 ml santan
- 1 lembar daun pandan
- 1/4 sdt garam
- 50 gram gula pasir
Bahan Adonan Klepon
- 150 gram tepung ketan putih
- 1 sdm tepung maizena
- 1 sdm gula halus
- 2 sdt minyak goreng
- 1/2 sdt garam
- 115 ml air panas
- 1/2 sdt pasta pandan
Bahan Taburan
- kelapa parut, dikukus dengan sejumput garam
Advertisement
Advertisement
Cara Membuat
1. Untuk membuat bahan isian, kukus kacang hijau sampai empuk. Campur kacang hijau dan santan, lalu haluskan dengan blender. Kemudian, masak dengan menambahkan daun pandan, gula, dan garam hingga teksturnya padat dan tidak lengket. Kemudian, bentuk bulat-bulat.
2. Campur semua bahan adonan klepon. Uleni hingga mudah dibentuk.
3. Ambil adonan secukupnya, pipihkan dan beri isian kacang hijau. Lakukan sampai semua bahan adonan habis.
4. Didihkan air.
5. Rebus klepon hingga mengapung dan matang.
6. Baluri klepon dengan kelapa parut. Sajikan.
Bagaimana? Tertarik mencoba resep klepon ini? Selamat mencoba dan semoga suka!
#WomenforWomen