Fimela.com, Jakarta Cenil merupakan salah satu jajan tradisional yang bisa dijumpai di pasar. Jajanan ini dihidangkan dengan siraman gula merah dan parutan kelapa muda. Untuk membuatnya pun cukup mudah, jika tertarik untuk membuatnya, FIMELA akan berbagi resepnya berikut ini.
Bahan:
- 500 gra singkong
- 70 gr gula pasir
- 3 sdm tepung tapioka
- ½ butir kepala setengah tua
- ¼ sdt garam
- Pewarna makanan kuning, merah dan hijau secukupnya
- Gula merah secukupnya
- Air secukupnya
Advertisement
Cara Membuat:
- Kupas singkong kemudian cuci hingga bersih. Kemudian parut singkong.
- Tambahkan singkong parut dengan gula pasir dan tepung tapioka.
- Bagi adonan menjadi 3 bagian. Beri pewarna masing-masing adonan, aduk hingga rata.
- Tuangkan adonan ke dalam loyang kue yang telah diolesi minyak. Kukus satu per satu adonan hingga matang.
- Parut kelapa memanjang. Kemudian campurkan dengan garam. Campur rata.
- Larutkan gula kelapa dengan air, masak hingga mengental.
- Potong-potong cenil singkong yang telah matang.
- Tata cenil singkong di piring, beri taburan kelapa parut dan gula merah.
- Cenil singkong siap disajikan.
Selamat mencoba dan semoga suka!
#WomenforWomen