Sukses

Food

Apa itu Papeda pada Ikan Kuah Kuning? Cek Resepnya Di Sini

0(0)

Berikan Rating Untuk Resep Ini

Thanks For Rating!

Terima kasih sudah membantu banyak orang dengan ratingmu

Fimela.com, Jakarta Pernah mendengar istilah atau nama papeda? Bagi kamu yang berasal dari daerah timur mungkin sudah tak asing lagi dengan papeda pada ikan kuah kuning. Papeda merupakan salah satu makanan khas Indonesia Timur yang terbuat dari sagu.

Sagu merupakan salah satu makanan pokok masyarakat di dataran rendah pada pesisir Papua, selain itu papeda sendiri disana menjadi salah satu makanan pengganti nasi atau sebagai sumber karbohidrat. Tekstur dari papeda sendiri lengket dan menyerupai lem serta memiliki rasa yang tawar.

Pernah mencoba papeda? Atau pernah mencoba memasak papeda? Biasanya papeda dihidangkan dengan ikan kuah kuning yang nikmat. Berikut resep papeda pada ikan kuah kuning yang dapat kamu coba:

Resep Papeda Ikan Kuah Kuning

Bahan Ikan Kuah Kuning :

  • 3 Ikan segar (kakap merah atau lainnya).
  • 3 siung bawang merah.
  • 5 siung bawang putih.
  • 1 ruas jari jahe.
  • 1 batang kunyit.
  • 1 ganggam cabe merah keriting.
  • 5 buah cabe rawit.
  • 4 biji kemiri.
  • 2 lembar daun salam.
  • 1 lembar daun kunyit.
  • 1 lembar daun pandan.
  • 3 lembar daun jaeruk.
  • 3 batang serai geprek.
  • 20 buah belimbing waluh.
  • 1 ikat daun kemangi.
  • Garam secukupnya.
  • Gula secukupnya.

Bahan Sayur Campur Jantung Pisang :

  • Kuah ikan kuning secukupnya.
  • 1 buah jantung pisang.
  • 1 buah jagung.
  • 1 buah terong.
  • 1 ikat bayam.
  • Garam secukupnya.

Bahan papeda :

  • Sagu basah 1 buah.
  • Air panas.

Cara Membuat Papeda Ikan Kuah Kuning

  1. Marinasi atau beri jeruk pada ikan yang sudah dipilih, lalu sisihkan.
  2. Siapkan bawang merah, bawang putih, jahe, kunyit, cabe merah keriting, cabai rawit, daun salam, daun kunyit, daun pandan, daun jeruk, serai, kemiri dan lengkuas. Kemudian haluskan semua bumbu di blender dan tambahkan minyak hingga halus.
  3. Tumis bumbu yang sudah dihaluskan untuk ikan kuah kuning, kemudian masukkan daun pandan, daun salam, daun kunyit, daun jeruk, lengkuas, dan serai aduk hingga merata dan berbau wangi.
  4. Tambahkan air sedikit atau secukupnya, kemudian masukkan ikan yang sudah dimarinasi. Jika air sudah menyusut, tambahkan air lebih banyak diamkan dan tamabhkan garam serta gula secukupnya.
  5. Jika sudah mendidih, tambahkan belimbing wuluh dan daun kemangi.jika sudah mendidih, koreksi rasa dan matikan kompor.
  6. Kemudian masak sayur, dengan mencuci jantung pisang terlebih dahulu lalu potong kecil.
  7. Siapkan wajah dan beri air hingga mendidih, lalu tambahkan garam dan kuah air kuning sedikit. Kemudian masukkan jantung pisang, tambahkan jagung, terong hingga lalu.
  8. Kemudian masukkan sayur bayam secukupnya, kemudian sudah layu matikan kompor lalu sisihkan.
  9. Kemudian siapkan bahan untuk memasak papeda yaitu sagu dan air.
  10. Siapkan sagu basah dan air panas, lalu diamkan hingga mengeras dan aduk terus menerus agar sagu mengental, pada proses mengaduk sagu berikan air panas secukupnya agar sagu cepat lembek.

Nah, itulah resep dan cara membuat papeda ikan kuah kuning yang nikmat dan dapat kamu coba di rumah.

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

Berikan Rating Untuk Resep Ini

Thanks For Rating!

Terima kasih sudah membantu banyak orang dengan ratingmu

Loading