Fimela.com, Jakarta Minuman segar berwarna-warni yang dijual di luar memang menarik untuk dilihat. Tetapi kita tidak tahu bagaimana proses membuatnya dan terbuat dari bahan apa saja minuman itu dibuat. Belum tentu sehat dan aman, ditambah anak bisa gampang sakit jika jajan sembarangan.
Daripada membiarkan anak jajan minuman sembarangan di luar, lebih baik buatkan sendiri minuman yang segar dan sekaligus sehat untuk anak. Fruit cocktail jelly, cara membuatnya mudah dan hanya terdiri dari empat bahan saja. Anak pasti suka, ini resepnya.
Advertisement
Bahan
- 1 sekop es batu
- 1 kaleng buah
- 10 jelly
- 1 susu UHT/susu evaporasi
Cara Membuat
1. Siapkan wadah, bisa mangkok atau gelas.
2. Masukkan es batu, buah kaleng, dan jelly.
3. Terakhir, tuang susu UHT atau susu evaporasi.
Fruit cocktail jelly siap dinikmati. Cocok diminum di hari yang panas, dijamin anak pasti suka.
Ditulis oleh: Aulia Oktafia Mahmudah