Fimela.com, Jakarta Buah pisang menjadi salah satu buah yang dapat diolah menjadi berbagai hidangan enak dan lezat. Selain untuk gorengan, buah pisang juga bisa digunakan untuk bahan campuran membuat cake, salah satunya banana muffin.
Kue yang satu ini cocok sekali untuk camilan sore atau acara keluarga. Untuk membuatnya pun cukup mudah, lho. Seperti hasil kreasi dari Dian Sari, yang merupakan salah satu seller yang membuka toko Madeleine Cake & Cookies di ManisdanSedap.com. Dian, membagikan resep praktis membuat banana muffin yang enak dan lezat. Penasaran, dengan cara membuatnya? Yuk, simak selengkapnya di bawah ini.
Bahan A:
- 6 buah pisang, haluskan
- 2 butir telur
- 165 gr gula palem
- 60 gr minyak
- 70 gr butter, lelehkan
- ½ sdt pasta vanilla
Bahan B:
- 285 gr tepung protein sedang
- 1 ½ sdt baking powder
- 1 ½ sdt baking soda
- 100 gr chocolate chips
Topping:
- Desicated Coconut
- White chocolate chips
Advertisement
Cara Membuat Banana Muffin yang Lembut Anti Gagal:
- Aduk semua bahan A hingga tercampur rata, sisihkan.
- Ayak bahan B, kecuali chocolate chips. Lalu aduk rata dan tambahkan chocolate chips.
- Masukkan bahan B ke dalam bahan A. aduk sampai rata atau tidak ada gumpalan.
- Tuangkan adonan muffin ke dalam cetakan yang telah diberi lapisan kertas. Taburi topping di atasnya.
- Panggan adonan dengan suhu 180 derajat celcius selama 25-30 menit.
- Jika sudah matang, angkat dan sajikan.
Tips:
- Aduk menggunakan mixer dengan kecepatan sedang. Karena terlalu overmix bisa membuat adonan menjadi bantat.
Nah, jika tak ingin ribet membuatnya, Sahabat Fimela bisa mencoba PO produknya terlebih dahulu. Yuk, langsung klik link di bawah ini!
#WomenforWomen