Fimela.com, Jakarta Agar makan siang tidak membosankan, Sahabat Fimela bisa membuat olahan ikan menjadi masakan yang mirip dengan olahan. Resep fillet ikan adalah salah satu masakan yang dapat dibuat di rumah dengan mudah. Masakan ini memiliki rasa yang enak dan gurih.
Ikan yang biasanya digunakan untuk membuat fillet ikan adalah ikan dori, ikan salmon, ikan gurameh dan lain sebagainya. Mengonsumsi ikan memiliki banyak manfaat untuk kesehatan. Karena ikan mengandung banyak protein dan nutrisi yang dibutuhkan oleh tubuh.
Saat membuat fillet ikan, pastikan mencuci ikan sampai bersih. Ikan fillet ini dapat diolah dengan digoreng, dipanggang atau disup. Berikut resep fillet ikan yang enak dan gurih:
Advertisement
BACA JUGA
Advertisement
1. Resep Fillet Ikan Saos Bolognese
Bahan:
- 1/2kg ikan kakap fillet
- 1/2 siung bawang bombay
- Tepung bumbu serbaguna
- Tepung terigu
- Saus bollognese
- Jeruk nipis
- Lada
- Garam
- Gula
- Sedikit air
Cara membuat:
- Iris tipis ikan sesuai yg km mau, lalu cuci bersih dan beri perasan jeruk nipis, garam, dan lada bubuk. Lalu diamkan sejenak di kulkas.
- Campur tepung serbaguna dan tepung terigu.
- Lumurkan ikan dengan tepung, lalu goreng di minyak panas.
- Untuk saus, potong tipis bawang bombay lalu masak di minyak yang sudah panas, oseng terus sampai harum.
- Masukan saus bollognese aduk rata.
- Masukkan sedikit air, gula, garam lalu aduk rata sampai meletup-letup.
- Masukkan fillet ikan lalu aduk hingga rata.
2. Resep Fillet Dori Katsu
Bahan:
- 300-400 gr fillet dori
- Lap dengan paper towel hingga kering
- Bread crumb secukupnya
- Minyak untuk menggoreng
Bahan marinasi:
- 2 siung bawang putih, dihaluskan
- Lada dan garam secukupnya
- Bahan pencelup:
- 1 butir telur
- 4 sdm tepung terigu
- 4 sdm susu cair
- Lada dan garam secukupnya
Pelengkap:
- Sayuran salad
- 1 wortel kecil diserut memanjang
- 1/2 timun jepang diserut memanjang
- 5 lembar lettuce (boleh juga kubis) diiris memanjang
Dressing salad:
- 3 sdm mayonaise
- 1 butir kuning telur rebus dihaluskan
- 1/2 sdm saus sambal
- 1 sdt air lemon
- 1 sdt air matang
- 1/4 sdt lada bubuk
- 1/4 sdt garam
- Nasi secukupnya
Cara membuat:
- Lumuri dori dengan bumbu marinate, diamkan sekitar 1 jam agar meresap.
- Lumurkan dori ke bahan pencelup, selanjutnya balurkan ke bread crumb. Tekan-tekan sedikit agar bread crumb banyak yang menempel.
- Masukkan dori yang sudah dilumuri bread crumb ke dalam freezer sekitar 10 menit agar bread crumb lebih kuat menempel.
- Goreng dori katsu secara deep fried (minyak banyak dan panas) hingga berwarna coklat keemasan di kedua sisinya.
- Potong-potong dori katsu, sajikan bersama bahan pelengkap.
Advertisement
3. Resep Fillet Salmon Madu
Bahan:
- Fillet salmon
- 2 sdm madu
- 2 sdm saus tiram
- 3 sdm kecap
- 1 sdt kecap ikan
- 3 bawang putih parut/haluskan
- Sedikit minyak untuk grill salmon
- Garam lada
- 1 sdm saus teriyaki
Cara membuat:
- Campur semua bahan, diamkan kira-kira selama 1 jam.
- Masak bumbu sampai meletup, masukan fillet salmon sampai matang. Jangan terlalu sering di balik.
- Masak sampai bumbu sudah kering dan meresap dalam ikannya.
- Siap dihidangkan.