Fimela.com, Jakarta Empal gepuk adalah makanan yang praktis dan bisa dijadikan sebagai menu makan siang. Empal gepuk terbuat dari daging sapi, yang diolah dengan diungkep bumbu dan menjadi masakan yang rasanya enak. Empal gepuk ini merupakan makanan khas Sunda yang banyak disukai masyarakat Indonesia.
Cara memasak daging empal ini sangat mudah. Namun Sahabat Fimela harus mengolah dan mengungkep daging dengan benar, agar teksturnya lembut dan tidak keras. Empal gepuk akan lebih nikmat jika disajikan dengan nasi hangat yang beralaskan daun pisang.
Empal gepuk yang sudah direbus dengan sempurna, dapat disimpan di chiller dalam jangka waktu beberapa hari. Lalu empal gepuk dapat dikeluarkan dari chiller dan digoreng saat ingin dinikmati. Berikut resep empal gepuk yang enak, gurih dan tidak keras:
Advertisement
BACA JUGA
Advertisement
1. Resep Empal Gepuk Gula Jawa
Bahan A:
- 500 gr daging sapi (potong tebal searah serat daging)
- 1/5 sdm asam Jawa (larutkan dalam air, saring)
- 1 keping gula Jawa
- Sejempol lengkuas geprek
- 1 batang serai
- 1 lembar daun salam
- 2 lembar daun jeruk
Bahan B:
- 200 ml santan dengan kekentalan sedang
Bumbu halus:
- 10 siung bawang merah
- 5 siung bawang putih
- 1 sdt ketumbar bubuk
- Seruas jahe
- Garam dan kaldu bubuk
Cara membuat:
- Dalam wajan masukkan semua bahan A dan bumbu halus, tambahkan air secukupnya, masak dengan api kecil sampai daging 1/2 matang.
- Lalu masukkan santan, masak kembali sampai daging empuk dan kuah menyusut, lalu geprek daging pelan-pelan jangan sampe hancur.
- Goreng sebentar dalam minyak panas, taburi bawang goreng, sajikan dengan sambal favorit.
2. Resep Empal Gepuk Tanpa Santan
Bahan:
- 1 kg daging sapi
Bumbu halus:
- 15 siung bawang putih
- 2 sdm ketumbar
- 50 gr gula merah
- 1 sdm gula putih
- 1 ruas jempol asem Jawa
- 1 sdt garam
- 2 sdm kaldu jamur
- 2 jempol ruas laos
- 800 ml air
Cara membuat:
- Bersihkan daging lalu bekukan 1/2 beku. Keluarkan daging lalu iris iris bentuk lebar panjang.
- Rebus air di panci hingga mendidih, masukkan daging dan bumbu. Tutup panci, masak hingga daging empuk dan air agak menyusut.
- Setelah dingin, keluarkan daging lalu pukul pukul dan goreng dengan minyak sedikit saja lalu sajikan.
Advertisement
3. Resep Empal Gepuk Sederhana
Bahan:
- 500 gr daging sapi, iris mengikuti serat
- 2 lembar daun salam
- 2 ruas lengkuas, geprek
- 300 ml santan sedang
- 1 sdm air asam Jawa
- Garam dan gula merah secukupnya
- Air secukupnya
- Minyak untuk menggoreng
Bumbu halus:
- 6 siung bawang merah
- 6 siung bawang putih
- 1 sdm ketumbar
- 1 ruas jahe
Cara membuat:
- Masukkan daging, bumbu halus, garam, gula merah, daun salam, lengkuas dan air asam Jawa dalam wajan, beri air secukupnya lalu aduk. Masak sampai setengah matang.
- Masukkan santan, aduk. Masak sampai daging empuk dan air menyusut.
- Geprek daging pelan-pelan, jangan sampai hancur. Lalu goreng sebentar saja, angkat.