Sukses

Food

Resep Telur Orak-Arik dengen Keju yang Gurih Sedap

0(0)

Berikan Rating Untuk Resep Ini

Thanks For Rating!

Terima kasih sudah membantu banyak orang dengan ratingmu

Fimela.com, Jakarta Setelah berhari-hari menumu adalah daging, sudah saatnya kamu membuat menu sederhana yang enaknya juara. Salah satu bahan makanan sederhana yang bisa diolah menjadi masakan istimewa adalah telur. Kapan nih terakhir kali kamu masak telur Sahabat Fimela? 

Bicara mengenai masakan telur, kali ini Fimela memiliki resep praktis telur orak-arik dengan taburan keju yang gurih sedap. Disajikan bersama potongan tomat ceri dan roti panggang, sajian ini akan menjadi sajian tak mengesankan untuk sarapan atau makan malam. Berikut adalah resep telur orak-arik dengan keju yang bisa dicoba kapan saja di rumah.

Bahan

  • 2 butir telur
  • 2 sdm keju parut halus
  • Lada bubuk, secukupnya
  • 2 sdm minyak

Cara Membuat

  1. Kocok telur hingga benar-benar tercampur rata. 
  2. Tambahkan lada bubuk dan aduk rata kembali. 
  3. Panaskan minyak, tuang telur kemudian orak-arik. 
  4. Tambahkan keju dan masak bersama telur hingga matang sesuai selera. 
  5. Sajikan dan telur orak-arik siap mengenyangkan perut kamu serta menutrisi tubuhmu. 

Resep yang sangat mudah bukan? Jangan lupa untuk menyajikan telur orak-arik bersama irisan tomat dan roti panggang atau roti tawar. Semoga resep ini bermanfaat dan selamat mencoba.

#WomenForWomen

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

Berikan Rating Untuk Resep Ini

Thanks For Rating!

Terima kasih sudah membantu banyak orang dengan ratingmu

What's On Fimela
Loading