Fimela.com, Jakarta Sawi putih umumnya dimasak capcay, sop atau mungkin ditumis. Tapi pernahkah kamu kepikiran untuk menggorengnya dengan balutan tepung sehingga terasa gurih dan renyah seperti keripik bayam? Ini resep membuat sawi goreng krispi yang enak untuk camilan dan agak tidak bosan makan sawi putih.
Bahan:
- 5 lembar sawi putih
Adonan pencelup:
- 1 sdm tepung terigu
- 100 ml air
Adonan kering:
- 8 sdm tepung terigu
- 1 sdm tepung tapioka
- 1 butir telur
- 1/2 sdt garam
- 1/2 sdt kaldu bubuk
- 1/4 sdt baking powder
- 1/4 sdt lada bubuk
- 1/4 kunyit bubuk
Advertisement
Cara membuat:
- Potong-potong lembaran sawi putih jadi beberapa bagian. Cuci bersih dan tiriskan airnya.
- Bagian bawah sawi putih kan berdaging, iris-iris suwir mirip sisir tapi jangan sampai putus untuk mengurangi kandungan airnya.
- Campurkan 1 sdm tepung terigu dengan 100 ml air, aduk rata hingga tidak bergerindil. Masukkan telur, kocok rata. 3. Untuk adonan keringnya, campur semua.
- Celup sawi putih ke dalam adonan basah lalu adonan kering, lakukan hingga habis.
- Goreng hingga matang dan krispi.
Sajikan sawi putih goreng krispi selagi hangat dan renyah.
#Women for Women