Sukses

Food

Resep Lodeh Terong yang Enak dan Cocok untuk Menu Makan Siang

0(0)

Waktu Pembuatan90 Menit
Jumlah Porsi1 Porsi

Berikan Rating Untuk Resep Ini

Thanks For Rating!

Terima kasih sudah membantu banyak orang dengan ratingmu

Fimela.com, Jakarta Salah satu sayur yang cocok untuk menu makan siang adalah Lodeh. Sajian yang memiliki pilihan isian yang beragam ini pun memiliki banyak penggemar. Tak heran, menu lodeh selalu menjadi pilihan untuk menemani santap siangmu.

Salah satunya adalah Lodeh Terong. Penasaran bagaimana cara membuatnya? Yuk, simak resepnya di bawah ini.

Bahan:

  • 2 buah terong
  • 1 papan tempe semangit
  • 4 lonjor kacang panjang
  • 2 lembar daun salam
  •  1 ruas jari lengkuas
  • 5 cabai rawit utuh
  •  200 ml santan encer
  •  500 ml santan kental
  •  garam
  •  gula

Bumbu halus:

  • 6 siung bawang merah
  • 4 siung bawang putih
  • 4 butir kemiri
  • 4 buah cabai merah keriting
  • 3 buah cabai rawit
  • 1 cm kunyit (bakar)

Cara Memasak Lodeh Terong

  1. Tumis bumbu halus. Masukkan daun salam, lengkuas, dan cabai rawit utuh. Tumis hingga harum
  2. Masukkan terong, tempe, dan kacang panjang. Aduk sampai agak layu.
  3. Tuang santan encer. Masak hingga mendidih. Kemudia masukkan santan kental, aduk rata.
  4. Sebelum diangkat, beri garam dan gula.
  5. Tes rasa. Lodeh Terong siap disajikan.

Mudah, buka Sahabat Fimela? Selamat mencoba dan semoga keluarga suka.

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

Berikan Rating Untuk Resep Ini

Thanks For Rating!

Terima kasih sudah membantu banyak orang dengan ratingmu

Loading