Sukses

Food

Resep Kare Ayam Kuah Kuning Pedas Gurih

0(0)

Waktu Pembuatan60 Menit
Jumlah Porsi1 Porsi

Berikan Rating Untuk Resep Ini

Thanks For Rating!

Terima kasih sudah membantu banyak orang dengan ratingmu

Fimela.com, Jakarta Ayam menjadi salah satu bahan makanan yang bisa diolah menjadi berbagai masakan lezat dan menggugah selera. Salah satu masakan ayam yang sangat lezat adalah kare ayam dengan kuah kuning yang pedas gurih. Disajikan bersama taburan bawang merah goreng, irisan cabai dan daun kemangi, tentunya masakan ini akan semakin menggugah selera. 

Bicara mengenai kare ayam, kali ini Fimela memiliki resep kare ayam dengan kuah kuning yang pedas gurih. Seperti apa resepnya? Simak yang berikut ini.

Bahan dan Bumbu

Bahan

  • 1 kg ayam, potong jadi 12 bagian
  • 1 liter santan kelapa, dari 1 buah kelapa
  • 2 lembar daun jeruk
  • 2 lembar daun salam
  • 1 batang serai, memarkan
  • 2 ruas jari lengkuas, geprek
  • 1 ruas jari jahe, geprek
  • 1 buah tomat, belah empat

Bumbu Halus

  • 10 buah cabai rawit
  • 5 buah cabai merah besar, buang isinya
  • 5 siung bawang merah
  • 3 siung bawang putih
  • 1 butir kemiri
  • 2 ruas jari kunyit
  • Secukupnya garam
  • 1 bungkus kaldu ayam
  • Penyedap masakan, secukupnya jika suka
  • ½ sdt gula

Cara Membuat

  1. Kukus daging ayam yang telah dipotong dan dicuci bersih. Sisihkan sebentar. 
  2. Tumis minyak goreng sedikit saja, tumis bumbu yang telah dihaluskan hingga harum. 
  3. Tambahkan daun salam, daun jeruk, batang serai, lengkuas dan jahe. Aduk rata, tambahkan sedikit air. 
  4. Rebus daging ayam yang telah dikukus bersama bumbu selama beberapa menit hingga bumbu meresap. 
  5. Tambahkan santan kelapa dan tomat, masak semua bahan hingga mendidih dan matang. Koreksi rasa, angkat dan sajikan jika kare ayam sudah matang. 

Untuk dapatkan cita rasa yang lebih mantap, tambahkan taburan bawang merah goreng dan daun kemangi di atas sajian ini. Semoga informasi ini bermanfaat.

#WomenForWomen

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

Berikan Rating Untuk Resep Ini

Thanks For Rating!

Terima kasih sudah membantu banyak orang dengan ratingmu

What's On Fimela
Loading