Advertisement
1. Resep Sayur Asem Sunda
Fimela.com, Jakarta Sayur asem merupakan salah satu hidangan lezat yang cocok untuk menu makan siang. Perlu Sahabat Fimela ketahui, bahwa di beberapa daerah memiliki perbedaan dalam membuat sayur asem, lho. Ada sayur asem Jakarta, Sayur asem Jawa Timur, dan sayur asem Sunda.
Nah, kali ini FIMELA akan berbagi resep membuat sayur asem yang enak dan praktis. Yuk, simak selengkapnya di bawah ini.
Bahan:
Advertisement
- 2 sdm kacang tanah
- 3 sdm melinjo
- 4 buah kacang panjang, potong-potong
- 1 buah jagung manis, potong-potong
- 1 genggam daun melinjo
- 1/2 buah labu siam, kupas dan potong dadu
- Nangka muda secukupnya, potong-potong dan rebus
- air secukupnya
Bumbu utuh:
- 1 ruas lengkuas, memarkan
- 2 butir asam jawa, seduh dengan air panas
Bumbu Halus:
- 2 siung bawang putih
- 5 siung bawang merah
- 2 buah cabai merah besar
- 2 sdt terasi, goreng sebentar
- 1 sdm gula merah
- garam dan gula secukupnya
Cara Membuat:
- Rebus air hingga mendidih. Masukkan kacang tanah, labu siam, melinjo dan jagung. Masak hingga setengah matang
- Masukkan bumbu halus dan lengkuas.
- Masukkan kacang panjang, nangka rebus dan daun melinjo. Masukkan garam dan gula secukupnya.
- Tes rasa, jika sudah pas, angkat.
2. Resep Sayur Asem Jawa Kuah Bening
Bahan:
- 5 biji kacang panjang
- 1 genggam daun ubi jalar
- Belimbing wuluh secukupnya
- 1 buah wortel
- 3 lbr kubis
- 2 lbr daun salam
- 2 biji asam kandis
- 4 siung bawang merah
- 2 siung bawang putih
- Gula pasir secukupnya
- Garam secukupnya
- Penyedap rasa secukupnya
Cara Membuat:
- Cuci bersih semua sayuran, potong wortel sesuai selera.
- Iris tipis bawang putih dan bawang merah.
- Kemudian rebus air, asam kandis, bawang putih, dan bawang merah. Masak hingga mendidih.
- Masukkan sayuran seperti wortel, dan kacang panjang.
- Tambahkan garam penyedap rasa dan gula.
- Tambahkan daun umbi dan kubis. Masak hingga sayur matang.
- Tes rasa, jika sudah pas angkat dan sayur asem siap disajikan.
Advertisement
3. Resep Sayur Asem Jawa Tengah
Bahan:
- 1 buah labu siam (kupas dan potong menjadi beberapa bagian)
- 1 buah jagung manis (potong menjadi 5 bagian)
- 5 buah kacang panjang (potong panjang)
- daun melinjo secukupnya
Bumbu:
- 3 siung bawang putih (iris halus)
- 4 siung bawang merah (iris halus)
- Garam, gula dan penyedap rasa secukupnya
- 2 cm lengkuas (geprek)
- 3 lembar daun salam
- 1 liter air
Cara Membuat:
- Cuci bersih semua sayuran kemudian tiriskan.
- Didihkan air ke dalam panci bersama dengan labu siam, bawang merah dan bawang putih hingga mendidih.
- Masukkan bumbu seperti garam, gula, penyedap rasa, daun salam dan lengkuas.
- Jika kuah sudah beraroma, masukkan daun melinjo, jagung dan kacang panjang.
- Aduk-aduk hingga merata, koreksi rasa.
- Jika sayuran sudah mulai mepuk, matikan kompor, dan sajikan sayur asem selagi masih hangat.
4. Resep Sayur Asem Jawa Timur
Bahan:
- 5 batang kacang panjang, potong-potong
- 2 buah mentimun krai
- 1 ikat kangkung, potong-potong
- 1 genggam kecambah kacang kedelai
- 1/2 buah jagung, potong-potong
- air secukupnya
Bumbu iris:
- 3 siung bawang putih, iris tipis
- 4 siung bawang merah, iris tipis
- 1 ruas lengkuas, memarkan
- 2 buah belimbing wuluh, potong-potong
- 2 butir asam jawa
Cara membuat:
- Rebus air hingga mendidih, masukkan jagung dan masak hingga berubah warna.
- Masukkan kacang panjang, mentimun krai dan kecambah kacang kedelai.
- Jika sudah agak layu, masukkan kangkung dan semua bumbu.
- Masukkan gula dan garam secukupnya.
- Masak hingga sedap. Tes rasa, jika sudah pas, angkat.
- Sajikan sayur asem jawa timur dengan nasi hangat dan lauk favorit.
Advertisement
5. Resep Sayur Asem Desa
Bahan:
- 1 buah labu siam, kupas dan potong kotak
- 5 batang kacang panjang, potong-potong panjang
- 2 lembar kubis, potong-potong
- 1 ikat kangkung
Bumbu utuh:
- 1 ruas lengkuas
- 1 lembar daun salam
- 3 butir asam jawa
- 1 buah tomat hijau
- 3 siung bawang putih
- 5 siung bawang merah
- garam dan gula secukupnya
Cara Membuat:
- Rebus air hingga mendidih, masukkan jagung dan kacang tanah.
- Masukkan bumbu halus dan bumbu utuh ke dalam kuah. Aduk rata.
- Masukkan garam dan gula secukupnya.
- Jika sudah mendidih dan berubah warna, masukkan nangka muda, kacang panjang, daun melinjo dan kubis.
- Masak hingga sayur matang. Tes rasa jika sudah pas, angkat.
- Sajikan sayur asem betawi pedas selagi hangat.
6. Resep Sayur Asem Jawa Lezat
Bahan:
- 1 ikat kacang panjang (potong-potong sesuai selera)
- 2 buah jagung manis (potong 4 atau 5)
- 150 gram kacang tanah
- 1 buah labu siam (potong dadu sesuai selera)
- 100 gram melinjo muda (jika ada)
- 5 cm lengkuas (memarkan)
- Air (secukupnya)
- 1 sdm asam jawa
- 1 buah tomat (belah empat)
- Gula merah (secukupnya)
- Garam (secukupnya)
- Kaldu ayam bubuk (secukupnya)
Bumbu Halus:
- 5 buah cabai merah (buang isi)
- 3 buah cabai rawit
- 7 siung bawang merah
- 5 siung bawang putih
- 5 butir kemiri Terasi (secukupnya)
- 4 cm kunyit
Cara Membuat:
- Panaskan panci yang telah diisi air. Lalu rebus hingga mendidih.
- Jika air sudah mendidih, masukkan bumbu halus. Tambahkan garam dan gula merah secukupnya. Masak hingga setengah matang.
- Selanjutnya, masukkan kacang panjang, jagung manis, melinjo dan labu siam.
- Masak hingga bumbu meresap dan semua bahan matang.
- Tambahkan terasi, lengkuas dan buah tomat.
- Agar rasa sayur asem makin sedap, tambahkan kaldu ayam bubuk. Masak hingga mendidih dan matang.
Advertisement
7. Resep Sayur Asam Jakarta
Bahan:
- 1 buah jagung manis, potong menjadi 3 bagian
- 1 buah labu siam, potong dadu
- Kacang panjang, potong sesuai selera
- Daun melinjo
- 4 buah bawang putih iris tipis
- 4 buah bawang merah iris tipis
- 1 sdm asam jawa
- 2 lembar daun salam
- 1 liter air
- Gula
- Garam
Bumbu Halus:
- 3 buah cabe keriting
- 2 buah kemiri sangrai
- Terasi secukupnya
Cara Membuat:
- Panaskan air hingga mendidih, masukkan semua bumbu. Diamkan.
- Masukkan jagung manis, labu siam dan kacang panjang.
- Masak hingga matang.
- Tambahkan daun melinjo, masak hingga layu.
- Tambahkan gula dan garam, tes rasa.
- Angkat dan sajikan.
8. Resep Sayur Asam Pedas Jawa
Bahan:
- 1 ikat kacang panjang yang sudah dipotong
- 1 buah labu siam, kupas dan potong dengan dadu
- 1 buah jagung manis, potong-potong
- 1 genggam daun melinjo secukupnya
- 1 ruas lengkuas yang sudah digeprek
- 2 lembar daun salam
Bumbu Halus:
- 4 siung bawang merah
- 2 siung bawang putih
- 6 buah cabai merah
- 2 buah cabai rawit
- Garam secukupnya
- Gula secukupnya
- Penyedap secukupnya
- Asem jawa
- Air
Cara Membuat:
- Langkah pertama didihkan air dan masukkan bumbu, lengkuas, daun salam, dan asem jawa.
- Jika sudah mendidih, maka masukkan jagung dan melinjo.
- Lalu tambahkan labu, kacang panjang, dan daun melinjo.
- Beri sedikit garam, gula, dan penyedap rasa.
- Sayur asem siap disajikan selagi hangat.
Semoga bermanfaat ya! Selamat mencoba.