Sukses

Food

How To: Cara Benar Membersihkan Microwave Menurut Ahli

 

Fimela.com, Jakarta Tak perlu malu mengakui jika kamu sering melewatkan membersihkan microwave. Alat hebat yang sering kita gunakan tersebut memang awalnya terlihat meninggalkan sedikit kotoran, namun jika lama kelamaan dibiarkan akan menumpuk.

Tenang, para ahli memberikan tipsnya untuk membersihkan microwave karena memang pada dasarnya benda tersebut mudah kotor. Makanan dan minuman tumpah dan memercikkan di dalam microwave.

Selain membuat microwave terlihat kotor, tentu saja menjadi tempat berkembang biak kuman dan bakteri. Jadi, jika meninggalkan cipratan makanan tanpa membersihkannya lagi, bisa jadi akan kita sesali di kemudian hari. 

Berikut adalah langkah-langkah yang harus dilakukan untuk membersihkan bagian dalam microwave dan membuatnya terlihat baru lagi;

 

How To: 6 Langkah Membersihkan Microwave

Step 1: Keluarkan meja putar jika mudah dilepas

Step 2: Lap microwave dengan kain lembap atau handuk basah untuk menghilangkan sisa remah-remah

Step 3: Masukkan larutan pembersih ke dalam microwave, bisa menyemprotkannya langsung dari botol atau mengukus dalam mangkuk yang aman untuk mirowave

Step 4: Biarkan larutan selama beberapa menit, jika kamu mengukus, masukkan ke dalam microwave selama dua menit dan biarkan bekerja pada bagian dalamnya

Step 5: Bersihkan microwave

Step 6: Cuci meja putar dengan air hangat dan masukkan kembali ke microwave

#WomenForWomen 

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

What's On Fimela
Loading