Fimela.com, Jakarta Gurame merupakan salah satu jenis ikan air tawar yang dapat diolah menjadi berbagai hidangan yang enak dan lezat. Ikan gurami memiliki duri yang besar sehingga tak perlu khawatir tertelan. Nah, jika kamu ingin membuat hidangan dari ikan gurame, beberapa pilihan berikut mungkin dapat dicoba. Yuk, simak selengkapnya di bawah ini.
BACA JUGA
Advertisement
1. Gurame Goreng Bumbu Kuning
Bahan-Bahan:
- 1 ekor ikan gurame
- 1 buah jeruk nipis
- 3 sdm tepung bumbu serbaguna
Bumbu Halus:
- 4 siung bawang putih
- 2 siung bawang merah
- 1 sdt ketumbar
- 1 ruas kunyit
- 1/2 sdt garam
Cara Membuat:
- Cuci bersih ikan, sayat-sayat bagian pinggirnya.
- Baluri ikan dengan perasan jeruk nipis.
- Lalu baluri lagi dengan bumbu halus. Diamkan selama 15-20 menit.
- Terakhir tambahkan tepung bumbu, ratakan. (Balurinya boleh tipis atau tebal sesuai selera).
- Panaskan minyak, goreng hingga matang.
- Angkat dan sajikan.
Advertisement
2. Gurame Saus Tiram
Bahan:
- 1 ekor ikan gurame besar, kerat-kerat tubuhnya
Bumbu iris:
- 1 buah bawang bombay
- 4 siung bawang putih
- 3 siung bawang merah
- 2 buah cabai merah besar
- 2 buah cabai hijau besar
- 2 buah cabai rawit
- 1 buah tomat merah sedang
Bumbu saus:
- 2 sdm saus tiram
- 2 sdm margarin
- 1/2 sdt ketumbar bubuk
- garam dan gula secukupnya
- 3 sdm tepung terigu
- air secukupnya
Cara membuat:
- Lumuri ikan dengan garam dan ketumbar bubuk, oles juga sela-sela tubuhnya yang sudah dikerat agar bumbu meresap.
- Lumuri ikan dengan tepung terigu hingga merata dan kering. Goreng hingga matang dan kering, angkat dan tiriskan.
- Panaskan sedikit minyak. Tumis bawang bombay hingga agak layu, masukkan bawang putih dan bawang merah, tumis hingga matang.
- Masukkan mentega, tomat dan semua cabai, tumis hingga mentega leleh dan bumbu harum.
- Masukkan saus tiram dan tuang sedikit air. Masak hingga mengental. Angkat dan tuang di atas ikan gurame.
3. Gurame Sambal Pete
Bahan:
- 2 ekor ikan gurame, bersihkan dan kerat-kerat tubuhnya
- 2 buah jeruk nipis
Bumbu ikan:
- 3 siung bawang putih
- 2 butir kemiri
- 1 ruas jahe
- 1 ruas kunyit
- 1 sdt ketumbar
- 1/2 sdt merica
- 2 sdt garam
Bahan sambal:
- 10 buah cabai rawit
- 2 papan pete, kupas
- 7 siung bawang putih
- 5 buah cabai merah keriting
- garam dan gula secukupnya
Cara Membuat:
- Rendam ikan dengan bumbu selama 1 jam, simpan di dalam kulkas. Keluarkan dari kulkas dan goreng hingga matang.
- Haluskan sambal kecuali pete, tumis hingga harum, masukkan pete, gula dan garam secukupnya. Masak sambal hingga matang.
- Tuang sambal pete di atas ikan goreng.
Advertisement
4. Gurame Siram Saus Asam Manis
Bahan:
- 1 ekor ikan kakap sudah dipotong-potong dagingnya
- 2 buah jeruk nipis, haluskan
- 1 siung bawang putih
- garam secukupnya
Bumbu saus:
- 2 buah cabai merah, buang bijinya dan cincang
- 1 sdm gula pasir
- 1 sdm saus tomat
- 1 sdm saus cabai
- 1/4 sdt garam
- air secukupnya
Cara Membuat:
- Lumuri daging ikan dengan jeruk nipis, diamkan sekitar 10 menit. Cuci bersih dan lumuri dengan bumbu bawang putih dan garam. Goreng ikan hingga matang kecokelatan. Angkat.
- Tuang sedikit minyak, tumis cabai hingga beraroma, tuang 100 ml air. Masukkan saus tomat, cabai dan gula, aduk rata hingga larut dan mengental, masukkan garam dan aduk rata.
- Jika rasa saus sudah pedas cenderung manis, angkat. Siap tuang di atas ikan goreng.
5. Gurame Bakar Madu
Bahan:
- 8 butir bawang merah
- 4 siung bawang putih
- 1 sdt ketumbar
- 1 ruas lengkuas
- 1 ruas jahe
- 1/2 sdt merica
- 1/2 ruas jari kunyit
- 4 kemiri
Bahan olesan:
- 4 sdm madu
- 2 sdm minyak sayur
- 2 sdm kecap manis
Cara Membuat:
- Bersihkan ikan dan lumuri dengan jeruk nipis.
- Diamkan selama 30 menit.
- Tumis bumbu halus.
- Tambahkan daun salam dan daun jeruk.
- Masak sampai harum.
- Masukkan gula, garam dan madu.
- Matikan kompor.
- Masukkan ikan dalam bumbu dan aduk rata.
- Bakar ikan dan olesi dengan bumbu oles sampai matang.
Bingung menyiapkan menu hari ini? Tinggal cari di ManisdanSedap.com, platform yang merupakan bagian dari KLY (KapanLagi Youniverse) sebagai Digital Media Network yang juga menaungi Liputan6.com, Merdeka.com, KapanLagi.com, Dream.co.id, Brilio.id, Fimela.com, Bola.com, Bola.net, dan Otosia.com.
Bukan hanya membantu penggemar kuliner untuk menemukan dan memesan beragam menu PO dari seluruh Nusantara, juga membantu para pemilik UMKM dengan menampilkan jualan mereka sebagai 'etalase'. Tinggal pilih menu yang ingin dipesan lalu klik 'Order Sekarang' yang akan menghubungkan pembeli dengan Seller dan melakukan transaksi terpisah dari platform. Mudah dan praktis untuk gaet banyak pembeli dari berbagai kota, buruan gabung ke ManisdanSedap.com!
#WomenforWomen