Fimela.com, Jakarta Lapis daging merupakan salah satu kuliner khas Surabaya yang sesungguhnya dari tampilan mirip dengan rendang. Tapi yang membedakan lapis daging dengan rendang adalah adanya penambahan kecap manis. Jika tertarik membuat lapis daging yang empuk tapi gak mau ribet menyiapkan banyak bumbu, ini dia resep yang bisa dicoba di rumah.
BACA JUGA
Advertisement
Bahan:
- 500 gr daging sapi
- 3 sdm kecap manis
Bumbu halus:
- 7 siung bawang merah
- 4 siung bawang putih
- 3 butir kemiri goreng
- 3 cm jahe
- 2 cm pala
- 1/2 sdt merica butir
- garam dan gula secukupnya
Bumbu utuh:
- 1 batang serai, geprek
- 2 lembar daun salam
- 4 lembar daun jeruk, sobek-sobek
Advertisement
Cara membuat:
- Rebus daging sampai empuk, akan lebih cepat jika menggunakan teknik presto.Â
- Jika dimasak presto, cukup selama 30 menit saja. Angkat dan iris daging tipis atau melebar.
- Tumis bumbu halus hingga harum, masukkan bumbu utuh, tumis hingga matang.
- Masukkan daging, tuang air secukupnya. Akan lebih baik jika menambahkan kaldu dari hasil rebusan dagingnya tadi.
- Masak agak lama agar bumbunya meresap, jika airnya sudah berkurang dan rasanya pas, angkat.
Sajikan lapis daging empuk dengan nasi hangat dan acar mentimun.
#Women for Women