Fimela.com, Jakarta Botok bisa menjadi hidangan lezat yang dapat dibuat sendiri di rumah. Tentunya, Sahabat Fimela dapat membuat botok dengan berbagai isian. Nah, jika Sahabat Fimela ingin membuatnya, beberapa pilihan resep botok berikut bisa dicoba, lho. Penasaran? Yuk, simak selengkapnya di bawah ini.
1. Botok Tahu Tempe
Bahan-Bahan
- 1 kg udang
- 1 blok tahu, potong dadu
- 3 blok tempe, potong dadu
- 1 buah kelapa muda, diparut
- 1 ikat kembangi, petik daunnya
- 5 buah tomat, iris
- 5 buah cabai keriting, potong serong
- 1 sdm kaldu bubuk ayam
- daun pisang dan lidi secukupnya
Bahan Bumbu yang Dihaluskan
- 10 butir bawang merah
- 5 siung bawang putih
- 2 ruas kunyit
- 1 cm lengkuas
- 1 cm jahe
- 1 cm kencur
- 9 buah cabai rawit
- 2 butir kemiri
- 1 sdm ketumbar
- 2 sdm garam
- 2 lembar daun jeruk
Cara Membuat
- Campur bumbu halus dengan semua bahan lainnya. Aduk rata.
- Panaskan kukusan.
- Ambil daun pisang. Beri isian sekitar 2 sdm botok. Lipat dan tusuk dengan lidi, rapikan. Lakukan sampai semua bahan habis.
- Kukus selama sekitar 30 menit hingga matang. Angkat dan sajikan.
Advertisement
2. Botok Telur Asin
Bahan:
- 3 butir telur asin
- 5 buah cabai hijau
- 3 buah cabai rawit
- 5 siung bawang merah
- 4 buah tomat hijau
- 4 siung bawang putih
- 100 ml santan kelapa
- Segenggam daun kemangi
- Daun pisang untuk membungkus
- Garam, gula dan penyedap rasa secukunya
Cara Membuat:
- Iris tipis cabai hijau, cabai rawit dan bawang merah. Untuk bawang putih cukup dicincang halus.Iris tomat menjadi beberapa bagian.
- Campurkan santan, gula, garam , dan penyedap rasa. Masak di api sedang hingga mendidih.
- Siapkan daun pisang, pecahkan telur asin, dan bungkus daun pisang, tambahkan juga irisan bawang merah, cabai hijau, cabai rawit, tomat dan bawang putih. Tambahkan daun kemangi dan santan sesuai selera. Lakukan pada telur yang masih tersisa.
- Kukus botok selama 45 menit atau hingga matang.
- Jika sudah matang, angkat dan sajikan.
3. Botok Tempe dan Ikan Teri
Bahan:
- 1 buah tempe (potong dadu)
- 1 genggam teri (cuci bersih)
Bumbu:
- 3 siung bawang putih
- 2 siung bawang merah
- 5 buah cabai
- 2 cm lengkuas
- ½ bagian kelapa muda yang telah diparut
- Garam secukupnya
- ½ sdt gula pasir
- Daun pisang untuk membungkus secukupnya
Cara Membuat:
- Haluskan semua bumbu, kemudian campurkan dengan tempe, teri dan kelapa parut.
- Ambil 2 sdm botok, dan bungkus menggunakan daun pisang.
- Jika semua bahan sudah terbungkus, kukus selama 30 menit.
- Jika sudah matang, angkat dan biarkan dingin.
- Botok tempe dan teri siap dinikmati.
Advertisement
4. Botok Mlanding Tempe
Bahan:
- 1 papan tempe, potong dadu
- 100 gr petai cina/secukupnya
- 100 gr kelapa parut (yang tidak terlalu tua)
Bumbu utuh:
- 3 buah cabai hijau, potong-potong
- 2 lembar daun salam, sobek-sobek
Bumbu halus:
- 4 siung bawang putih
- 6 siung bawang merah
- 5 buah cabai rawit
- 1 ruas kencur
- 1 sdm gula merah
- garam dan gula pasir secukupnya
Cara membuat:
- Kukus tempe hingga matang, kurang lebih 10 menit saja.
- Campur bumbu halus dengan tempe, mlanding, kelapa parut dan bumbu utuh.
- Siapkan daun pisang yang sudah dipanaskan di atas kompor agar layu dan mudah dibentuk.
- Isi daun pisang dengan adonan botok secukupnya, semat dengan lidi. Lakukan hingga habis dan kukus selama 30 menit.
Selamat mencoba dan semoga suka!