Sukses

Food

Resep Nasi Goreng Udang Bumbu Sederhana

0(0)

Waktu Pembuatan15 Menit
Jumlah Porsi1 Porsi

Berikan Rating Untuk Resep Ini

Thanks For Rating!

Terima kasih sudah membantu banyak orang dengan ratingmu

Fimela.com, Jakarta Nasi goreng menjadi salah satu menu masakan sederhana yang enaknya juara. Meski dibuat dalam waktu singkat, nasi goreng tetap memiliki cita rasa yang menggugah selera. Ketika nasi goreng ditambah toping berupa telur dan udang, dipastikan nasi goreng ini akan semakin istimewa. 

Kali ini Fimela punya resep nasi goreng udang dengan bumbu sederhana yang enaknya luar biasa. Penasaran seperti apa resepnya? Simak yang berikut ini. 

Bahan

  • 1 piring penuh nasi putih
  • ¼ kg udang kupas
  • 2 butir telur
  • 1 batang daun bawang, cincang halus
  • Minyak goreng

Bumbu Halus

  • 2 siung bawang putih
  • 1 siung bawang merah
  • 1 sdm mentega
  • 5 buah cabai rawit
  • 1 sdm saus tomat
  • 1 sdt saus kecap
  • Garam, secukupnya
  • Penyedap masakan, secukupnya jika suka

Cara Membuat

  1. Haluskan bumbu dan siapkan semua bahan. 
  2. Masak telur orak-arik hingga matang, angkat kemudian sisihkan. 
  3. Tumis bumbu dengan api kecil hingga harum, masukkan udang ke dalam tumisan bumbu. 
  4. Masukkan telur orak-arik kemudian masukkan nasi. 
  5. Tambahkan irisan daun bawang, aduk rata dan masak dengan api kecil hingga matang. 
  6. Angkat nasi goreng yang telah matang, sajikan selagi masih hangat. 

Resep yang sangat mudah bukan? Selamat mencoba resep ini dan semoga keluarga di rumah suka.

#WomenForWomen

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

Berikan Rating Untuk Resep Ini

Thanks For Rating!

Terima kasih sudah membantu banyak orang dengan ratingmu

What's On Fimela
Loading