Sukses

Food

Resep Stik Kue Bawang Keju

0(0)

Waktu Pembuatan30 Menit
Jumlah Porsi5 Porsi

Berikan Rating Untuk Resep Ini

Thanks For Rating!

Terima kasih sudah membantu banyak orang dengan ratingmu

Fimela.com, Jakarta Camilan lebaran tidak selalu kue kering manis yang dipanggang, tapi bisa juga dibuat dari kue bawang atau stik bawang yang digoreng dengan rasa gurih renyah. Cara membuatnya juga sangat mudah, ini dia resepnya.

Bahan:

  • 500 gram tepung terigu
  • 250 gram tepung tapioka
  • 250 ml air atau secukupnya
  • 100 gram keju cheddar parut
  • 100 gram margarin
  • 2 butir telur
  • 1 sdt bawang putih bubuk
  • 1 bungkus kaldu bubuk

Cara membuat:

  1. Campur semua bahan dan uleni hingga tercampur rata.
  2. Gilas tipis dan potong-potong dengan ketebalan dan panjang yang sama.
  3. Panaskan minyak, goreng hingga matang kecokelatan dan krispi. Angkat dan tiriskan.

Stik bawang atau kue bawang keju siap dinikmati. Simpan di wadah tertutup agar awet renyah.

#Women for Women

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

Berikan Rating Untuk Resep Ini

Thanks For Rating!

Terima kasih sudah membantu banyak orang dengan ratingmu

Loading