Sukses

Food

5 Kompilasi Resep Sayur Sop yang Gurih Menyegarkan

Fimela.com, Jakarta Sayur sop menjadi sajian yang cocok disajikan saat musim panas sebagai menu makan siang atau pun cocok sebagai menu buka puasa. Sayur sop juga termasuk sayur yang mudah dibuat di rumah. Ada berbagai macam bahan makanan yang bisa diolah menjadi sayur sop, mulai dari pure sayuran, sop daging ayam, sosis, telur puyuh hingga makaroni. 

Berikut adalah beberapa kompilasi resep sayur sop yang gurih menyegarkan dan pastinya sangat enak. Apa saja? 

Resep Sayur Sop Tahu Bakso

Bahan

  • 3 lembar daun kubis
  • 1 buah wortel
  • 1 batang daun bawang
  • 8 buahh bakso tahu
  • 3 bh buncis
  • 1 batang seledri
  • Penyedap rasa
  • Merica
  • Garam
  • 1 buah tomat
  • Air
  • 3 siung bawang merah
  • 1 siung bawang putih

Cara Membuat

  1. Potong sayuran, iris bawang merah dan bawang putih.
  2. Tumis bawang putih dan bawang merah sampai harum.
  3. Tuangkan air kedalamnya, tambahkan kubis, wortel, dan buncis, masak sampai layu.
  4. Masukan garam, daun bawang, seledri, penyedap rasa, merica dan tomat aduk rata kembali.
  5. Setelah matang, tambahkan bakso tahu, aduk rata.
  6. Angkat dan sajikan.

Resep Sayur Sop Telur Puyuh

Bahan

  • 6 butir telur puyuh rebus
  • 2 buah wortel, iris-iris
  • 9 buah buncis, iris-iris
  • 1/4 butir kubis, iris-iris
  • 1 butir kentang
  • 1 siung bawang putih, cincang
  • 1 sdt garam
  • 1/2 sdt kaldu jamur
  • 1 liter air

Bahan Pelengkap

  • 1 batang daun bawang
  • 1 batang daun seledri
  • 1 sdm bawang goreng

Cara Membuat

  1. Tumis bawang putih sampai harum.
  2. Masukkan wortel dan kentang. Tumis sampai layu dan berubah warna.
  3. Tambahkan air. Masak sampai wortel dan kentang lunak.
  4. Masukkan kubis dan buncis. Tambahkan garam dan kaldu jamur.
  5. Setelah semua bahan empuk, masukkan telur puyuh, daun bawang, dan seledri. Aduk rata. Angkat dan sajikan.

Resep Sayur Sop Ceker Asam Pedas

Bahan

  • 1 kg ceker ayam, bersihkan dan potong kukunya
  • 5 potong sayap ayam
  • 2 liter air
  • 4 siung bawang merah, iris
  • 4 siung bawang putih, iris
  • 9 buah cabai rawit
  • 1 ikat daun ketumbar, geprek sedikit
  • 1 batang serai
  • 1 sdt kaldu ayam bubuk
  • 6 sdm kecap asin
  • 5 sdm kecap ikan
  • 2 sdm air perasan jeruk nipis
  • 2 sdm cuka masak
  • 1/2 sdt gula

Cara Membuat

  1. Rebus ceker dengan sayap ayam sampai mendidih. Buang airnya. Ganti dengan air baru. Rebus kembali ceker dan sayap ayam dengan api sedang.
  2. Tumis bawang merah dan bawang putih sampai harum.
  3. Masukkan tumisan ke dalam rebusan ceker. Masak hingga mendidih.
  4. Masukkan daun ketumbar, serai, kecap asin, kecap ikan, gula, dan kaldu ayam bubuk.
  5. Tutup panci. Masak dengan api kecil selama kurang lebih 45 menit.
  6. Masukkan cabai rawit. Masak sebentar. Tambahkan air perasan jeruk nipis dan cuka, aduk sebentar. Angkat dan sajikan.

Resep Sayur Sop Brokoli Kentang

Bahan

  • 1 bungkul brokoli, potong sesuai selera
  • 1 buah kentang, kupas potong dadu
  • 1 buah wortel, iris bulat tipis
  • 100 gram daging dada ayam, potong dadu
  • 1 batang daun bawang, cincang kasar
  • 1 batang seledri, biarkan utuh
  • 1 sdm bawang merah goreng
  • 1 liter air

Bumbu

  • 3 siung bawang putih, memarkan
  • 1 sdt garam
  • 1/4 sdt lada bubuk
  • 1/5 sdt kaldu ayam bubuk
  • 1/4 sdt gula

Cara Membuat

  1. Rebus air hingga mendidih kemudian masukkan bawang putih ke dalam rebusan air. Tunggu hingga aroma bawang wangi.
  2. Masukkan potongan daging ayam, masak hingga setengah matang.
  3. Masukkan kentang ke dalam rebusan air dan bawang, masak kentang hingga setengah matang.
  4. Masukkan wortel dan brokoli, tunggu hingga semua bahan mulai matang.
  5. Masukkan daun bawang dan daun ketumbar. Aduk rata.
  6. Tambahkan garam, lada bubuk. kaldu ayam bubuk dan gula. Aduk semua bahan, koreksi rasa. Tambahkan bumbu yang dinilai masih kurang.
  7. Masukkan bawang goreng agar rasa sop brokoli campur kentang ini semakin menggugah selera.

Resep Sayur Sop Makaroni

Bahan

  • 2 genggam makaroni
  • 8 butir bakso sapi
  • 1 batang seledri
  • wortel, kubis, jagung manis, dan kentang secukupnya

Bumbu

  • 3 siung bawang putih
  • 2 siung bawang merah
  • 1 batang daun bawang prei
  • garam, lada dan kaldu bubuk secukupnya

Cara Membuat

  1. Rebus air secukupnya. Masak makaroni kurang lebih selama 3 menit agar setengah matang. Matikan api, jangan ditiriskan dari airnya. Biarkan makaroni matang dengan sendirinya.
  2. Di panci lain, rebus kentang hingga setengah matang, lalu masukkan wortel dan jagung manis karena lebih mudah matang. Dengan begini semua sayur akan matang bersamaan.
  3. Masukkan bakso sapi dan seledri. Tiriskan makaroni dari air rebusan. Masukkan juga ke dalam panci.
  4. Iris tipis bawang merah dan putih, tumis hingga harum, masukkan daun bawang dan lada bubuk secukupnya, tumis sebentar hingga matang. Angkat.
  5. Masukkan bumbu ke dalam sayur rebus bersama garam dan kaldu bubuk, aduk rata. Jika sudah sedap, angkat.

Itulah beberapa kompilasi resep sayur sop yang enak. Menu ini selain bisa menjadi menu sehari-hari yang sehat, juga bisa dijadikan menu buka puasa yang nikmat saat Ramadan nanti. Semoga resep ini bermanfaat dan semoga keluarga di rumah suka.

#WomenForWomen

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

What's On Fimela
Loading