Fimela.com, Jakarta Sebentar lagi si kecil kesayangan akan kembali merayakan ulang tahunnya. Biarpun tidak mengadakan pesta besar yang bisa mengundang seluruh keluarga dan teman-teman terdekat, merayakan secara sederhana di rumah juga bisa jadi momen yang membahagiakan untuknya kok.
Selain hadiah istimewa, jangan lupa order juga kue ulang tahun cantik yang akan membuatnya semakin semangat saat ritual tiup lilin. Bagi yang berada di Lumajang dan sekitarnya, rekomendasi kue tart dan cupcake cantik ini bisa jadi pilihan, lho. Kira-kira favorit si kecil yang mana ya?
Advertisement
Korean Cake
Belakangan ini, tren kue tart didominasi oleh Korean Cake yang menghadirkan desain minimalis tapi terlihat cantik. Nggak hanya hadir di kota-kota besar, ada juga seller lokal di Lumajang yang menghadirkan kreasi Korean Cake yang cantik.
Langsung saja pre order di rose.cakelumajang yang menghadirkan berbagai pilihan lunch box hingga Korean Cake dengan desain yang bisa menyesuaikan request. Nggak hanya cantik, tekstur kuenya juga lembut dengan buttercream yang dijamin nggak bikin eneg. Pastinya bakal disukai si kecil.
Minimalist Cake
Ada lagi rekomendasi cake minimalis ala Korea lainnya yang bisa dicoba untuk meriahkan ulang tahun si kecil. Langsung saja pre order di PrinceCake by Shafa Annisa yang kualitasnya nggak perlu diragukan lagi.
Seller yang satu ini dikenal sebagai spesialis Korean Cake yang diolah dari bahan-bahan terbaik untuk menciptakan cake yang berkualitas. Berbagai desain simpel tapi manis bisa jadi pilihan untuk memeriahkan ulang tahun si kecil.
Advertisement
Flower Cupcake
Kalau kue tart bundar terlalu mainstream, kamu bisa melirik ragam cupcake cantik yang bisa menjadi kejutan tersendiri dalam momen ulang tahun si kecil. Salah satunya adalah Flower Cupcake yang jadi salah satu menu andalan dari yuanitaharmoni.
Seller yang satu ini dikenal telah berpengalaman dalam dunia kuliner. Hasil kreasinya juga nggak perlu diragukan lagi karena terbuat dari bahan berkualitas dengan cita rasa yang nikmat. Selain bisa jadi kejutan ulang tahun si kecil, cocok juga sebagai hampers lho.
Decorated Cupcake
Satu lagi seller lokal yang menyajikan varian cupcake cantik untuk memeriahkan ulang tahun si kecil. Buat yang ada di Lumajang, langsung saja pre order Decorated Cupcate dari marblesugar.lmj, yuk!
Dalam 1 paketnya berisi 6 cupcake cantik dengan dekorasi yang bisa disesuaikan tema. Ada 2 varian rasa yang bisa dipilih juga, yaitu Chocomaltine dan Chococheese. Teksturnya yang lembut dan manis jelas membuatnya jadi sajian favorit si kecil.
Ternyata ada banyak seller lokal di Lumajang yang menghadirkan kreasi tart dan cupcake cantik yang bisa menjadi pilihanmu. Tunggu apa lagi, langsung saja pre order di ManisdanSedap.com, yuk!
Platform yang satu ini menjadi bagian dari KLY KapanLagi Youniverse) sebagai Digital Media Network yang juga menaungi Liputan6.com, Merdeka.com, KapanLagi.com, Dream.co.id, Brilio.id, Fimela.com, Bola.com, Bola.net, dan Otosia.com. ManisdanSedap.com hadir untuk membantu para pecinta kuliner melakukan pre order menu favorit mereka dari berbagai kota yang ada di Indonesia.
Selain itu, kehadiran platform ini juga untuk mendukung seller kuliner lokal. ManisdanSedap.com berperan sebagai ‘etalase’ online dari produk yang dijual oleh para seller, sehingga meningkatkan promosi yang lebih luas. Nggak hanya itu saja, ada juga tombol pemesanan yang bisa langsung diklik, kemudian kamu akan terhubung ke nomor WhatsApp sang penjual langsung. Transaksi dilakukan di luar platform, tinggal tunggu saja pesananmu diantar!