Fimela.com, Jakarta Nasi goreng menjadi menu makanan paling sederhana yang enaknya tak bisa diragukan begitu saja. Nasi goreng akan sangat nikmat jika disantap saat pagi hari sebagai menu sarapan atau sore hari menjelang senja. Nasi goreng yang memiliki cita rasa pedas gurih juga akan membuat siapa saja terlena oleh kelezatannya.
Bicara mengenai nasi goreng, kali ini Fimela punya resep nasi goreng telur yang pedas gurih enak. Nasi goreng ini bisa dibuat kapan saja baik saat pagi atau sore hari. Seperti apa resepnya?
Advertisement
Bahan dan Cara Membuat
Bahan
- 2 siung bawang putih
- Garam, secukupnya
- Kaldu penyedap, secukupnya jika suka
- 1 sdm saus tomat pedas
- 3 sdm margarin, sebagai pengganti minyak
Cara Membuat
- Panaskan wajan, cairkan margarin hingga leleh kemudian masak telur orak-arik
- Masukkan bumbu halus ke dalam tumisan telur, masak dengan api kecil selama beberapa saat hingga bumbu berbau harum
- Tambahkan daun sawi yang telah dipotong kasar, masak hingga layu
- Tambahkan nasi ke dalam bumbu, aduk rata dan masak hingga matang dengan api sedang
- Angkat nasi goreng yang telah matang, sajikan selagi masih hangat
Agar nasi goreng yang ada semakin nikmat, sebaiknya gunakan nasi yang tidak terlalu pulen. Nasi goreng dari nasi yang terlalu pulen akan lebih cepat basi dan teksturnya kurang menarik. Semoga resep ini bermanfaat dan selamat mencoba.
#WomenForWomen