Fimela.com, Jakarta Di hari kasih sayang mungkin banyak orang akan tertarik berbagi cokelat Silverqueen pada orang-orang tersayang. Tapi memberi cokelat batangan dalam bentuk apa adanya rasanya kurang seru dan tidak ada sisi spesialnya. Jika ingin terasa lebih spesial, coba buat coklat Silverqueen dengan bentuk lain, yaitu menjadikannya brownies yang enak dengan tampilan cantik luar biasa. Catat resepnya berikut ini.
BACA JUGA
Advertisement
Bahan A:
- 120 g DCC (dark cooking chocolate)
- 85 g margarin
Bahan B:
- 50 gr gula halus
- 1 butir telur
Bahan C:
- 50 g tepung terigu protein sedang
- 20 g bubuk coklat
Topping:
- 2 bungkus coklat Silverqueen Cashew
Advertisement
Cara membuat:
- Pertama, lelehkan coklat pada bahan A di dalam mangkuk. Campurkan coklat dan margarin. Rebus air dan letakkan mangkuk di atas air mendidih untuk melelehkan coklat dan margarin. Angkat dan biarkan hangat.
- Campurkan bahan B di dalam mangkuk. Kocok menggunakan whisker cukup hingga gula larut. Tuang lelehan margarin coklat ke dalam larutan gula dan telur, aduk hingga tercampur rata.
- Campurkan bahan ketiga, ayak ke dalam wadah. Masukkan sedikit demi sedikit ke dalam adonan coklat. Aduk hingga tercampur rata.Â
- Panaskan oven 200 derajat 15 menit. Siapkan loyang, alasi dengan kertas roti. Tuang adonan ke dalam loyang.Â
- Potong-potong coklat Silverqueen. Tata di atas adonan brownies.
- Panggang brownies suhu 180 derajat selama 20 menit. Angkat dan dinginkan. Angkat dari loyang setelah benar-benar dingin.
Fudgy brownies Silverqueen siap dinikmati dan diberikan kepada orang-orang tersayang.
#Women for Women