Fimela.com, Jakarta Ada begitu banyak resep bolu yang bisa dibuat sendiri di rumah. Salah satu resep bolu panggang sederhana yang memiliki rasa manis dan lembut adalah bolu kismis panggang. Kue ini cocok sekali untuk teman minum kopi atau teh saat berkumpul dengan keluarga. Tertarik untuk membuatnya? Yuk, simak resepnya di bawah ini.
BACA JUGA
Advertisement
Bahan:
- 3 butir telur
- 7 sdm gula pasir
- 1 gelas tepung terigu
- ½ sdt sp
- 3 sdm skm
- 1/2 sdt vanila
- 100 gr mentega, lelehkan
- Kismis kering secukupnya
Advertisement
Cara Membuat:
- Kocok telur, gula, vanili dan sp menggunakan mixer sampai mengembang.
- Campurkan tepung terigu, aduk hingga rata
- Masukkan susu kental manis dan mentega cair. Aduk rata.
- Tambahkan kismis dan aduk kembali menggunakan spatula.
- Olesi loyang menggunakan margarin dan tuangkan adonan ke dalam loyang.
- Panggang pada suhu 180 derajat celcius selama 35 menit atau sampai matang.
- Jika sudah, angkat dan lepaskan dari cetakan. Biarkan sampai dingin atau uap menghilang.
- Bolu kismis panggang siap disajikan.
Bingung mau menikmati camilan untuk kumpul bareng keluarga? Tinggal cari di ManisdanSedap.com, platform yang merupakan bagian dari KLY (KapanLagi Youniverse) sebagai Digital Media Network yang juga menaungi Liputan6.com, Merdeka.com, KapanLagi.com, Dream.co.id, Brilio.id, Fimela.com, Bola.com, Bola.net, dan Otosia.com.
Bukan hanya membantu penggemar kuliner untuk menemukan dan memesan beragam menu PO dari seluruh Nusantara, juga membantu para pemilik UMKM dengan menampilkan jualan mereka sebagai 'etalase'. Tinggal pilih menu yang ingin dipesan lalu klik 'Order Sekarang' yang akan menghubungkan pembeli dengan Seller dan melakukan transaksi terpisah dari platform. Mudah dan praktis untuk gaet banyak pembeli dari berbagai kota, buruan gabung ke ManisdanSedap.com!
#WomenforWomen