Fimela.com, Jakarta Salah satu bahan utama yang sering kita temui dalam berbagai macam minuman segar di Indonesia mungkin kental manis. Cairan kental ini sebenarnya merupakan gula dengan perasa susu, bukan benar-benar susu. Tapi karena rasanya yang enak, cocok sekali sebagai bahan pemanis berbagai macam resep minuman. Indonesia sendiri kaya sekali dengan racikan minuman serba kental manis, seperti sekian resep berikut ini.
1. Es Buah Campur
Bahan-Bahan
- 1/4 buah semangka
- 1/4 buah melon
- 1/2 buah alpukat
- 1/2 buah naga merah
- 1 bungkus jeli bubuk instan
- 2 lembar roti tawar, potong secukupnya
- 100 gram nata de coco
- 200 ml air
- 4 sdm gula pasir
- sirup secukupnya
- kental manis secukupnya
- es batu secukupnya
Cara membuat:
- Masak jeli bubuk sesuai petunjuk. Setelah beku dan mengeras, potong kotak-kotak.
- Potong semua buah-buahan. Larutkan gula dengan air.
- Siapkan wadah. Tata es batu, buah-buahan, nata de coco, dan nutrijel.
- Siram dengan air gula. Tambahkan sirup dan kental manis sesuai selera.
Advertisement
2. Es Manado
Bahan:
- 4 sdm buah sirsak yang sudah dibuang bijinya
- 3 sdm gula pasir, larutkan dengan air
- buah alpukat secukupnya
- kelapa muda secukupnya
- nata de coco secukupnya
- buah nangka secukupnya
- cincau hitam secukupnya
- es krim vanilla
- kental manis dan sirup secukupnya
- es batu, serut secukupnya
Cara membuat:
- Blender sirsak dengan air yang sudah dicappur gula. Tuang ke dalam mangkuk.
- Tata buah-buahan di atasnya, serutan es dan satu sendok es krim vanilla.
- Tuang kental manis dan sirup sebagai pemanis.
- Es manado siap sajikan dan dinikmati.
3. Es Oyen
Bahan-Bahan
- 75 gram daging alpukat
- 2 sdm biji sagu mutiara yang sudah direbus
- 1 sdm nangka matang yang sudah diiris
- 1 sdm daging kelapa muda serut
- 1 sdm kental manis putih
- es batu secukupnya
Bahan Sirup Gula:
- 50 gram gula pasir
- 50 ml air
- 1 lembar daun pandan, ikat simpul
Cara Membuat:
- Buat sirup gula dengan mencampur gula, air, dan daun pandan. Masak dengan api kecil kecil sampai mendidih sambil diaaduk-aduk. Matikan api.
- Masukkan es batu di mangkuk.
- Tata kelapa muda, alpukat, nangka, dan mutiara.
- Siram dengan sirup gula dan kental manis putih. Es oyen siap dinikmati.
Advertisement
4. Es Teh Tarik Cincau
Bahan:
- 1/2 kotak cincau hitam
- 3 kantung teh celup
- 2 sachet susu kental manis
- gula pasir secukupnya
- 800 ml air panas
- es batu secukupnya
Cara Membuat:
- Seduh teh dengan air panas dan biarkan kurang lebih 3 menit.
- Masukkan gula pasir dan aduk sampai larut.
- Tambahkan susu kental manis dan aduk rata.
- Diamkan sampai panasnya hilang.
- Serut cincau dan masukkan dalam teh susu.
- Tambahkan es batu.
5. Es Doger
Bahan
- 200 ml air
- 50 gram gula pasir
- Sirup cocopandan merah (sesuai selera)
- 4 sdm tape ketan hitam
- 5 sdm tape singkong (potong dadu atau remas-remas hingga memar)
- 4 sdm agar-agar (yang sudah dipotong dadu kecil-kecil)
- 4 sdm bubur mutiara
- Susu kental manis (secukupnya)Es serut (secukupnya)
Cara membuat:
- Rebus air bersama gula pasir dengan api kecil sambil terus diaduk agar santan tidak menggumpal hingga mendidih. Jika sudah mendidih dan gula larut, sisihkan sebentar dan biarkan dingin.
- Susun tape ketan hitam, agar-agar, bubur mutiara dan es serut ke dalam gelas saji. Letakkan tape singkong di atas es serut dan tutup dengan sedikit es serut lagi.
- Siram es ini dengan sirup cocopandan merah dan susu kental manis. Terakhir, siram es dengan santan yang sudah dimasak sebelumnya.
- Kalau kamu mau tampilan es doger makin sedap dipandang, kamu bisa menyiramkan sirup cocopandan lagi sedikit saja. Es doger pun sudah jadi dan siap untuk disajikan.
Advertisement
6. Es Teler
Bahan:
- 1 buah alpukat matang
- Buah nangka secukupnya (potong dadu)
- 1 potong pepaya
- kelapa muda serut
- Nata de coco (bisa menggunakan jelly)
- Kental manis
- Sirup cocopandan
- Es batu (dipasah)
Cara membuat:
- Pisahkan buah alpukat dengan kulitnya menggunakan sendok.
- Masukkan ke dalam gelas alpukat, potongan nangka, pepaya, kelapa muda nata decoco/ jelly
- Kemuudian masukkan es batu pasah sesuai selera. Di atas es kucuri dengan sirup dan susu kental manis.'
- Sajikan es teler.
7. Es Tape Singkong
Bahan:
- 200 gr tape singkong atau secukupnya, buang seratnya
- 2 sdm sirup cocopandan
- 3 sdm kental manis
- es batu, serut
- air secukupnya
Cara membuat:
- Potong-potong tape singkong jika terlalu besar sesuai selera.
- Ambil 3 potong tape singkong dan hancurkan. Campurkan dengan sirup cocopandan dan sedikit air.
- Tuang ke dalam mangkuk, masukkan potongan tape lainnya yang utuh.
- Beri es serut di atasnya dan tuang sirup cocopandan dan kental manis.
- Es tape singkong siap disajikan dan dinikmati. Jika terasa kurang manis, silakan ditambah gula sendiri.
#Women for Women