Fimela.com, Jakarta Suka dengan hidangan serba pedas? Sahabat Fimela bisa membuat hidangan serba pedas dengan bahan daging ayam. Ada begitu banyak pilihan, lho. Nah, berikut beberapa resep olahan ayam pedas yang cocok untuk makan siang. Yuk, cobain resepnya.
BACA JUGA
Advertisement
1. Ayam Kuah Santan Pedas
Bahan:
- 1 ekor ayam (potong menjadi 12 bagian)
Bumbu:
- 7 siung bawang putih
- 7 siung bawang merah
- ½ sdt merica bubuk
- ½ sdt ketumbar bubuk
- 3 butir kemiri
- Garam secukupnya
- 1 bks lakdu ayam
- Gula secukupnya
- 2 cm jahe
- 2 cm kunyit
- 5 buah cabai merah
- 5 buah cabai rabai rawit
- 4 lbr daun jeruk
- 1 btg serai
- 600 ml santan kelapa
- 700 ml air
- Minyak untuk menumis
Cara Membuat:
- Cuci bersih ayam bila perlu cuci dengan jeruk nipis. Kemudian presto ayam selama 15 menit.
- Jika ayam sudah matang, goreng setengah matang tanpa dibumbui. Tiriskan.
- Buat bumbu untuk kuah santan pedas. Haluskan semua bahan, mulai dari bawang merah, bawang putih, cabai merah, cabai rawit, kemiri, kunyit, jahe, merica dan ketumbar.
- Jika bumbu sudah halus, tumis dengan sedikit minyak. Tumis hingga beraroma harum, tambahkan sedikit air dan tumis kembali.
- Masukkan daun jeruk dan serai. Masukkan air dan tunggu hingga mendidih.
- Masukkan ayam yang telah digoreng, campur agar bumbu merata.
- Masukkan santan, masak kembali hingga mendidih.
- Ayam kuah santan pedas siap disajikan.
Advertisement
2. Ayam Kecap Pedas
Bahan-bahan:
- 1/2 kg ayam
- 15 buah cabai domba
- 1/2 bawang bombay
- 5 buah bawang merah
- 3 bawang putih
- 1 batang daun bawang
- 2 cm jahe iris
- 3 lembar daun jeruk
- 1 buah tomat
- Saus tiram
- Merica
- Kecap manis
- Penyedap rasa
Cara Membuat:
- Cuci bersih ayam, beri perasan jeruk lemon, beri garam dan merica. Simpan 2 jam di lemari agar meresap.
- Kemudian rebus ayam setengah matang.
- Tumis bawang merah, bawang putih, irisan cabai domba, masukkan ayam, beri saus tiram, aduk-aduk. Lalu beri air secukupnya, kecap manis, penyedap rasa, daun jeruk dan irisan jahe. Tutup dan biarkan mendidih dengan api sedang.
- Setelah airnya menyusut, masukkan irisan bawang bombay dan daun bawang. Biarkan sebentar dan angkat kemudian taburi dengan wijen. Ayam kecap pedas siap dinikmati.
3. Ayam Suwir Pedas
Bahan:
- 1 buah dada ayam (yang sudah direbus)
Bumbu:
- 4 siung bawang putih
- 3 siung bawang merah
- 7 buah cabai rawit
- 2 buah cabai merah
- 1/2 sdt merica bubuk
- Garam secukupnya
- Gula secukupnya
- Penyedap rasa secukupnya
Cara Membuat:
- Suwir-suwir dada ayam yang telah direbus. Kemudian sisihkan.
- Haluskan semua bumbu, kemudian tumis hingga harus dan bumbu sedikit tanak. Masukkan sedikit air ke dalam tumisan bumbu.
- Tunggu hingga bumbu mendidih. Masukkan ayam suwir dan aduk hingga bumbu tercampur rata dengan air suwir.
- Aduk terus hingga bumbu benar-benar meresap ke dalam daging ayam suwir.
- Kemudian sajikan ayam suwir dengan taburan bawang goreng di atasnya.
Advertisement
4. Ceker Ayam Pedas Manis
Bahan-Bahan
- 1 kg ceker ayam
- 100 gram lombok merah keriting, haluskan
- 5 buah cabai rawit, haluskan
- 10 siung bawang merah, haluskan
- 7 siung bawang merah, haluskan
- 5 lembar daun jeruk
- 3 lembar daun salam
- 2 ruas jahe, geprek
- 2 ruas lengkuas, geprek
- 2 butir kemiri, geprek
- 5 butir merica
- 2 batang serai, geprek
- 2 batang daun bawang, iris kasar
- 3 batang daun kemangi, petik daunnya
- 2 sdm kecap manis
- garam dan gula jawa secukupnya
Cara Membuat
- Ceker yang sudah dicuci bersih dimasak dengan air mendidih sampai empuk. Air bekas rebusan jangan dibuang.
- Panaskan sedikit minyak. Tumis semua bahan bumbu yang sudah dihaluskan sampai harum. Tambahkan daun salam, daun jeruk, serai, jahe, dan lengkuas. Aduk sampai layu.
- Tambahkan air bekas rebusan ceker. Tambahkan gula, garam, dan kecap. Koreksi rasa.
- Masukkan ceker. Aduk sampai tercampur rata.
- Tambahkan daun bawang dan kemangi. Aduk sebentar. Angkat dan sajikan.
5. Sate Ayam Dabu-dabu Pedas
Bahan:
- 500 gr dada ayam potong dadu atau sesuai selera
Bumbu halus oles sate:
- 1 buah jeruk nipis
- 1 sdm kecap manis
- 1 sdm margarin
- merica bubuk secukupnya
- garam secukupnya
Sambal dabu-dabu:
- 5 siung bawang merah, iris tipis
- 10 buah cabai rawit, iris tipis
- 5 buah cabai merah, iris tipis
- 1 sdm air jeruk nipis
- kaldu ayam, garam dan gula secukupnya
- minyak goreng secukupnya
Cara Membuat:
- Tusuk-tusuk daging ayam ke tusuk sate hingga habis. Oles dengan bumbu dan biarkan kurang lebih 5 menit.
- Panaskan teflon atau pemanggang. Panggang sate hingga matang.
- Campur semua bahan sambal, panaskan minyak dan tuang secukupnya ke dalam sambal. Aduk merata.
Bingung menyiapkan menu makan? Tinggal cari di ManisdanSedap.com, platform yang merupakan bagian dari KLY (KapanLagi Youniverse) sebagai Digital Media Network yang juga menaungi Liputan6.com, Merdeka.com, KapanLagi.com, Dream.co.id, Brilio.id, Fimela.com, Bola.com, Bola.net, dan Otosia.com.
Bukan hanya membantu penggemar kuliner untuk menemukan dan memesan beragam menu PO dari seluruh Nusantara, juga membantu para pemilik UMKM dengan menampilkan jualan mereka sebagai 'etalase'. Tinggal pilih menu yang ingin dipesan lalu klik 'Order Sekarang' yang akan menghubungkan pembeli dengan Seller dan melakukan transaksi terpisah dari platform. Mudah dan praktis untuk gaet banyak pembeli dari berbagai kota, buruan gabung ke ManisdanSedap.com!
#ElevateWomen