Sukses

Food

Resep Ayam Kripsi Saus Asam Manis

Fimela.com, Jakarta Ayam memang menjadi bahan makanan paling mudah diolah menjadi apa saja, salah satunya adalah ayam krispi saus asam manis. Menu ini biasanya disajikan di restoran dengan harga mahal, tapi sebenarnya bisa dibuat sendiri di rumah dan rasanya tak kalah enak. Coba saja resep berikut ini.

Bahan:

  • 200 gr dada ayam
  • 1 buah jeruk nipis
  • 1 sdt garam

Bahan krispi:

  • 3 sdm tepung bumbu
  • 2 sdm tepung terigu
  • air secukupnya

Bumbu halus:

  • 3 siung bawang putih
  • 5 buah cabai rawit

Saus asam manis:

  • 1 buah paprika
  • 1/4 buah bawang bombay
  • 3 sdm saus tomat
  • 2 sdm saus cabai
  • 2 sdt gula pasir
  • 1 sdm saus tiram
  • 1 sdm madu
  • 1 sdt air jeruk nipis
  • 1/4 sdt garam

Cara membuat:

  1. Potong-potong dadu daging ayam, lumuri dengan jeruk nipis dan garam. Diamkan selama 15 menit. Cuci bersih.
  2. Campurkan tepung terigu dengan air secukupnya. Buat adonan tidak terlalu kental maupun terlalu encer. 
  3. Celupkan dada ayam ke dalam adonan basah, gulungkan ke dalam tepung bumbu (tepung kering) sambil sesekali dicubit agar tampak krispi.
  4. Goreng hingga matang krispi kecokelatan, tiriskan.
  5. Untuk saus, potong paprika dan bawang bombay. Tumis hingga layu.
  6. Masukkan bumbu halus, tumis hingga matang. Tuang sedikit air, aduk rata.
  7. Masukkan semua bahan saus asam manis, aduk rata hingga mengental. Masukkan ayam krispi, aduk rata dengan saus.

Angkat dan sajikan ayam krispi saus asam manis dengan nasi hangat.

#ElevateWoman with Fimela

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

What's On Fimela
Loading