Sukses

Food

Resep Balado Lidah Sapi

Fimela.com, Jakarta Kalau kamu kesulitan mengolah lidah sapi, resep balado lidah sapi berikut ini bisa kamu coba sendiri di rumah. Dengan resep ini, balado lidah sapi yang kamu buat pasti empuk dan bumbunya meresap. Kalau kamu mau kreasikan dengan tambahan telur puyuh, daging sapi, usus atau bahan lainnya juga boleh banget, lho.

Yuk, langsung saja simak resep balado lidah sapi berikut ini.

Bahan Ungkepan:

  • 500 gr lidah sapi
  • 2 lembar daun salam
  • 1 batang serai
  • 4 siung bawang putih
  • 1 ruas jari jahe
  • 1/2 ruas jari kunyit
  • 1 sdt ketumbar
  • 1 sdt garam
  • 600 ml air

Bumbu Balado:

  • 15 buah cabai merah
  • 4 siung bawang putih
  • 8 siung bawang merah
  • 1/2 buah tomat merah
  • 2 lembar daun jeruk
  • Garam
  • Gula merah
  • Kaldu bubuk

Cara Membuat:

  • Bersihkan lidah sapi dan potong sesuai selera.
  • Rebus lidah sapi dengan bahan ungkepan sampai empuk dan meresap.
  • Setelah empuk, goreng lidah sapi sebentar saja.
  • Haluskan bumbu balado.
  • Tumis bumbu, masukkan daun jeruk, garam, gula merah, dan kaldu bubuk.
  • Masukkan lidah sapi yang sudah digoreng. Masak hingga matang.
  • Sajikan dengan nasi putih.

Demikianlah resep balado lidah sapi yang empuk dan bumbunya meresap. Selamat mencoba!

#ElevateWomen

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

What's On Fimela
Loading