Fimela.com, Jakarta Kue bolu bisa jadi teman minum kopi yang pas. Salah satu kue bolu favorit yang cocok untuk teman ngopi adalah bolu marmer. Kita pun bisa membuat sendiri kue bolu marmer yang empuk dan tidak eneg di rumah.
Berikut ini lima resep bolu marmer pilihan yang bisa dicoba. Selengkapnya, langsung saja simak di sini.
Advertisement
BACA JUGA
1. Resep Bolu Marmer Kukus dengan 3 Telur
Bahan A:
- 15 sdm gula pasir
- 3 butir telur
- 1 sdt SP
Bahan B:
- 25 sdm tepung terigu
- 1 sdm susu bubuk
- 1 sdt baking powder
Bahan lain:
- 200 ml susu cair
- 4 sdm margarin, cairkan
- 1 sdm cokelat bubuk
Cara Membuat
- Kocok telur dengan gula pasir dan SP hingga mengembang putih menggunakan mixer. Jika tidak ada mixer, kocok agak lama dengan garpu atau whisker.
- Campurkan bahan A, tuang ke dalam bahan B (kocokan telur secara bertahap. Aduk balik agar denagn spatula agar adonan tidak kempis.
- Masukkan margarin cair dan tetap aduk balik hingga tercampur merata.
- Bagi adonan menjadi dua bagian. Ambil kurang lebih 5 sdm adonan ke dalam mangkuk terpisah. Masukkan bubuk coklat dan aduk rata.
- Panaskan kukusan. Lapisi tutupnya dengan kain agar tidak menetes uap airnya.
- Siapkan loyang, lapisi dengan minyak. Tuang adonan pertama ke dalamnya. Lalu tuang adonan coklat. Ambil tusuk gigi atau lidi bersih. Buat corak di atas adonan hingga mirip marmer. Hentakkan pelan untuk mengeluarkan udara di dalamnya dan membuat permukaannya rata.
- Kukus bolu marmer hingga matang kurang lebih 30 menit. Angkat dan keluarkan dari loyang setelah dingin.
Advertisement
2. Resep Bolu Marmer Wangi Pandan
Bahan-Bahan
- 6 kuning telur ayam
- 85 gram minyak sayur
- 120 gram santan
- 125 gram tepung terigu
- 25 gram tepung maizena
- 1/2 sdt baking powder
- 1/2 sdt garam
- 1 sdm pasta pandan
- 7 gram cokelat bubuk, larutkan dengan 14 gram air
Bahan Meringue
- 6 putih telur ayam
- 1 sdm air perasan jeruk nipis
- 150 gram gula pasir
Cara Membuat
1. Campur kuning telur, minyak, santan, tepung, baking powder, garam, dan maizena. Aduk hingga menjadi pasta kental.
2. Bagi adonan jadu dua. Satu ditambah pasta cokelat, satu ditambah pasta pandan.
3. Dalam mangkok lain, kocok putih telur dan air jeruk nipis dengan mixer berkecepatan sedang. Masukkan gula sedikit demi sedikit. Lalu, kocok dengan kecepatan tinggi hingga kaku berjejak.
4. Bagi adonan meringue jadi dua, campur ke adonan pasta cokelat dan pasta pandan. Aduk balik perlahan.
5. Panaskan oven.
6. Tuang adonan cokelat dan pandan. Buat uliran motif dengan bantuan garpu atau sumpit.
7. Panggang adonan selama sekitar 45 menit hingga matang.
Resep bolu marble panggang ini cukup mudah untuk diikuti, kan? Selamat mencoba, ya.
3. Resep Bolu Marmer Cheesecake Kukus
Bahan:
- 125 gr tepung terigu
- 125 gr gula pasir
- 100 gr margarin
- 80 gr keju cheddar, parut
- 3 butir telur ayam, suhu ruang
- 2 sdm susu bubuk
- 2 sachet kental manis
- 2 sdm coklat batang, lelehkan
- 1 sdt coklat bubuk
- 1 sdt emulsifier (SP/Ovalet/TBM)
Cara Membuat
- Lelehkan margarin di atas teflon, masukkan keju cheddar dan kental manis, aduk rata. Gunakan api kecil agar margarin tidak mendidih. Angkat.
- Masukkan telur, gula dan emulsifier di dalam wadah, kocok dengan mixer hingga mengembang lembut dan kaku.
- Campurkan tepung terigu, susu bubuk, ayak. Masukkan ke dalam adonan telur, aduk balik dengan spatula hingga merata.
- Panaskan kukusan. Siapkan loyang, oles dengan margarin tipis saja. Lapisi dengan kertas baking.
- Ambil sedikit adonan, campurkan dengan cokelat leleh dan bubuk. Aduk rata.
- Tuang separuh adonan keju, ratakan. Tuang adonan coklat sedikit di tengah, buat corak dengan tusuk gigi untuk menciptakan corak marmer.
- Tuang sisa adonan keju dan tuang sisa adonan coklat di atasnya. Buat corak marmer dengan tusuk gigi.
- Kukus selama 30 menit. Tes tusuk gigi, jika sudah tidak ada yang menempel, cheesecake sudah matang.
Advertisement
4. Resep Bolu Marmer tanpa Mixer
Bahan-Bahan
- 2 butir telur ayam
- 6 sdm gula pasir
Bahan Adonan Kering
- 15 sdm tepung terigu
- 3 sdm susu bubuk vanila
- 1/2 sdt soda kue
- 1/2 sdt vanila
Bahan Adonan Basah
- 75 ml air
- 15 sdm margarin cair
Bahan Pelengkap
- 1 sdt pewarna makanan (cokelat tua)
Cara Membuat
1. Kocok lelur dan gula dengan whisk selama 10 menit sampai putih pucat dan mengembang.
2. Masukkan adonan kering dan adonan basah secara bertahap ke kocokan telur. Aduk rata.
3. Bagi adonan jadi dua. Satu bagian adonan ditambah pewarna cokelat.
4. Panaskan kukusan. Lapisi penutup dengan lap atau serbet bersih.
5. Siapkan cetakan yang sudah diolesi margarin. Tuang adonan putih dan cokelat berselang-seling di loyang.
6. Kukus kue bolu selama kurang lebih 30 menit sampai matang.
Setelah dingin, kue bolu kukus marmer bisa dikeluarkan dari cetakan. Selamat mencoba!
5. Resep Bolu Marmer tanpa Pengembang
Bahan-Bahan
- 200 gram margarin
- 180 gram gula pasir
- 4 butir telur ayam
- 1/2 sdt pasta vanilla
- 175 gram tepung terigu
- 15 gram tepung maizena
- 15 gram susu bubuk
- 1 sdt cokelat bubuk
Cara Membuat
1. Ayak tepung terigu, tepung maizena, dan susu bubuk.
2. Kocok margarin dan gula dengan mixer hingga mengembang dan putih pucat selama sekitar 10 menit.
3. Masukkan telur satu per satu ke adonan sambil terus dikocok dengan mixer. Setelah semua telur masuk, kocok lagi selama 5 menit sampai adonan berwarna agak putih.
4. Masukkan campuran tepung ke adonan. Kocok asal rata saja.
5. Ambil seperempat adonan. Tambahkan bubuk cokelat. Aduk rata.
6. Panaskan oven. Siapkan loyang yang sudah diolesi margarin dan ditaburi tepung.
7. Tuang adonan putih dan cokelat. Buat motif selang-seling.
8. Panggang kue bolu marmer selama sekitar 50 menit.
Selamat mencoba!
#ElevateWomen