Fimela.com, Jakarta Jika Sahabat Fimela penikmat mie, mie goreng jawa pedas bisa menjadi hidangan favori nih dengan cita rasa khas Nusantara. Kombinasi rasa pedas, manis dana sin bikin kamu ketagihan. Jika ingin membuat sendiri mie goreng jawa pedas, berikut resepnya. Simak selengkapnya di bawah ini.
BACA JUGA
Advertisement
Bahan:
- 3 siung bawang putih
- 2 siung bawang merah
- 8 buah cabai rawit
- ½ sdt merica bubuk
- 2 papan mie instan
- 1 butir telur, kocok lepas
- 4 lbr sawi hijau, potong-potong
- 1 buah wortel, kupas dan potong
- 4 sdm kecap manis
- 3 sdm saus tomat
- 1 sdm saus tiram
- Bawang goreng
- Garam, gula, dan penyedap rasa secukupnya
Advertisement
Cara Membuat:
- Rebus mie instan hingga matang. Jika sudah matang, angkat dan tiriskan.
- Geprek halus bawang putih dan bawang merah. Dan potong halus cabai rawit.
- Panaskan minyak, kemudian tumis bawang merah, bawang putih hingga harum dan layu.
- Sisihkan bumbu, kemudian goreng telur dengan cara diorak-arik. Masukkan wortel, tumis hingga agak empuk.
- Masukkan mie instan, tambahkan saus tomat, kecap saus tiram, garam, lada, penyedap rasa dan sedikit gula.
- Masukkan sawi hijau dan masak hingga matang.
- Jika sudah matang, angkat dan sajikan di piring dengan taburan bawang goreng secukupnya.
Selamat mencoba dan semoga suka!
#ElevateWomen