Fimela.com, Jakarta Siapa yang tidak suka gurihnya sosis? Anak-anak biasanya sangat suka makan sosis karena empuk, gurih dan enak dijadikan lauk makan. Jika ingin mengolah sosis menjadi berbagai menu agar tidak bosan, sekian resep ini patut dicoba.
BACA JUGA
Advertisement
1. Resep Sosis Goreng Sederhana
Bahan:
- 5 buah sosis ukuran besar
- minyak goreng secukupnya
- tusuk sate secukupnya
Cara Membuat:
- Kupas plastik pada sosis, potong-potong kurang lebih sepanjang 3 cm.
- Belah jadi empat jangan sampai putus untuk memberikan kesan mekar atau mirip cumi-cumi ketika digoreng.
- Panaskan minyak agak banyak, goreng sosis hingga tenggelam dan aduk-aduk sesekali agar mekar.
- Jika sudah matang kecokelatan, angkat dan tiriskan.
- Tusuk-tusuk sosis mekar dengan tusuk sate agar menarik. Siap sajikan dengan saus dan mayonaise, jika suka.
Advertisement
2. Resep Sosis Gulung Mie
Bahan:
- 4 batang sosis
- 1 bungkus mie instan goreng
- minyak goreng secukupnya
Cara Membuat:
- Rebus mie instan hingga matang, tiriskan. Campurkan dengan bumbu mie instan kecuali minyak agar tidak licin ketika digulung dengan sosis.
- Kupas plastik pembungkus sosis dan potong-potong agak panjang.
- Ambil mie secukupnya, gulungkan pada sosis. Tekan di akhir agar lebih melekat.
- Panaskan minyak goreng. Goreng sosis gulung hingga matang kecokelatan, gunakan minyak agak banyak hingga sosis tenggelam agar matangnya merata.
- Jika sudah tampak renyah, angkat.
- Sajikan sosis gulung mie selagi hangat, bisa juga disajikan dengan saus dan mayonaise.
3. Resep Sosis Asam Manis
Bahan:
- 5 buah sosis
- 2 siung bawang putih
- 1/4 siung bawang bombai
- 1 buah tomat merah kecil
- 3 sdm saus tomat
- 3 sdm saus sambal
- 1 sdm kecap manis
- merica bubuk secukupnya
Cara Membuat:
- Potong-potong sosis, sisihkan. Cincang tomat, bawang putih dan bombai, sisihkan.
- Panaskan minyak, tumis bawang putih dan bombai yang sudah dicincang hingga harum.
- Masukkan sosis dan tumis agak lama hingga sosis matang.
- Masukkan tomat, tumis sebentar hingga tomat matang.
- Tuang saus tomat, saus sambal, saus tiram dan kecap manis.
- Aduk rata. Tes rasa, tambahkan merica bubuk secukupnya.
- Sajikan sosis asam manis sebagai lauk dengan nasi hangat.
Advertisement
4. Resep Omelet Sosis Bakso
Bahan-bahan:
- 1 butir telur ukuran sedang
- 3 biji cabai kecil
- 1/2 tomat ukuran kecil
- 2 biji bawang merah
- 1 siung bawang putih
- 1/2 sosis1 butir bakso
- sejumput lada bubuk
- sejumput garam
- 1 sdm margarin
- 1 sdm minyak
Cara Membuat:
- Iris tipis-tipis tomat, bawang merah, bawang putih dan cabaiIris sosis dan bakso.
- Panaskan minyak, tumis semua bahan yg sudah diiris ditambah lada bubuk, tunggu sampai layu dan sisihkan.
- Masukkan telur dan garam, kocok telur sampai rata.
- Panaskan margarin, tuang telur, masak dengan api kecil.
- Tunggu sampai bagian bawah kokoh, baru dibalik, pastikan sampai kokoh baru dibalik. Sajikan setelah matang.
5. Resep Sosis Goreng Mentega
Bahan:
- 5 buah sosis sapi
- minyak goreng secukupnya
Bumbu:
- 1 sdm mentega
- 1 buah bawang bombay kecil
- 2 siung bawang putih
- 2 buah cabai merah, iris serong
- 2 sdm saus sambal
- 1 sdm saus tiram
- 1 sdt kecap manis
- garam dan lada bubuk secukupnya
Cara Membuat:
- Potong-potong tipis dan goreng sebentar sosis hingga matang, tiriskan dan sisihkan.
- Panaskan sedikit minyak dan mentega, aduk hingga leleh. Masukkan bawang putih dan bawang bombay yang sudah diris tipis. Tumis hingga harum. cabai dan tumis sebentar hingga layu.
- Masukkan saus sambal, saus tiram, kecap manis dan lada bubuk. Aduk rata.
- Masukkan sosis dan aduk rata dengan bumbu. Tes rasa, jika sudah pas, angkat. Sajikan.
Advertisement
6. Resep Sosis Goreng Telur Praktis
Bahan:
- 3 buah sosis ukuran besar
- 2 butir telur
- 2 sdm susu
- 1 batang daun bawang, iris tipis (optional)
- 1/2 sdt garam
Cara Membuat:
- Kocok telur dengan garam dan daun bawang hingga merata.
- Iris tipis sosis, celupkan ke dalam kocokan telur, goreng dengan sedikit minyak di telfon.
- Setelah matang, angkat.
- Siap sajikan dengan nasi sebagai sarapan anak.
7. Resep Telur Dadar Gulung Sosis
Bahan:
- 2 butir telur ayam
- 3 batang sosis
- 3 sdm susu cair
- 1 batang daun bawang, iris tipis (optional)
- 1/2 sdt garam
- lada bubuk secukupnya (optional)
- minyak secukupnya
Cara Membuat:
- Kocok telur, masukkan susu cair, garam dan lada bubuk. Kocok hingga merata.
- Panggang sebentar sosis hingga matang, sisihkan.
- Panaskan minyak sedikit ke dalam teflon, tuang adonan telur dadar sedikit, ratakan hingga seluruh permukaan teflon.
- Taruh sosis di ujung telur dadar, gulung perlahan hingga membalut sosis di dalam telur dadar. Angkat. Lakukan hingga adonan habis.
- Sajikan telur dadar gulung sosis dengan mayonaise dan saus cabai atau tomat.
Itu dia sekian resep serba sosis untuk lauk makan andalan Fimela. Coba semua resepnya yuk!
#ElevateWoman with Fimela