Sukses

Food

5 Resep Frozen Food dari Tepung Kanji yang Bisa untuk Ide Jualan

0(0)

Berikan Rating Untuk Resep Ini

Thanks For Rating!

Terima kasih sudah membantu banyak orang dengan ratingmu

Fimela.com, Jakarta Berjualan frozen food yang enak dan sederhana masih bisa mendatangkan keuntungan yang cukup lumayan. Bagi yang sedang mencari ide bisnis sampingan, berjualan makanan beku bisa jadi salah satu pilihan yang bisa diambil. Kali ini, Fimela akan membagikan ide makanan beku yang bisa dibuat dari tepung kanji untuk ide jualan.

Ada banyak resep yang bisa dicoba. Berikut lima resep pilihan Fimela yang bisa dicoba. Semoga menginspirasi, ya.

1. Resep Pempek Sederhana

Bahan-Bahan

  • 200 gram tepung kanji, diayak
  • 100 gram tepung terigu, diayak
  • 1 sdt kaldu jamur
  • 1/2 sdt gula pasir
  • 2 siung bawang putih, dihaluskan
  • 220 ml air mendidih
  • 1 butir telur ayam, kocok lepas

Cara Membuat

1. Campur tepung terigu, bawang putih, kaldu jamur, dan gula. Tuang air sedikit demi sedikit. Diamkan hingga adonan mencapai suhu ruang.

2. Tambahkan telur. Aduk rata.

3. Masukkan tepung sagu sedikit demi sedikit ke adonan sambil diuleni.

4. Pulung adonan bulat memanjang atau bisa juga dituang ke loyang.

5. Panaskan kukusan.

6. Kukus pempek selama kurang lebih 30 menit.

7. Pempek yang sudah dikukus bisa disimpan dalam freezer.

 

2. Resep Cireng Mercon

Bahan-Bahan

  • 500 gram tepung kanji
  • 4 sdm tepung terigu
  • 1/2 sdt kaldu jamur
  • 1/2 sdt garam
  • 100 ml air panas

Bahan Isian

  • 1 potong daging dada ayam goreng
  • 4 butir bawang merah
  • 2 siung bawang putih
  • 1/2 sdt kaldu jamur
  • 5 buah cabai rawit
  • 1/2 sdt garam
  • 1/2 sdt gula
  • Cara Membuat

1. Suwir daging ayam.

2. Haluskan cabai rawit, bawang putih, dan bawang merah. Tumis hingga harum. Masukkan daging ayam. Tambahkan kaldu, garam, dan gula. Masak hingga matang. Sisihkan.

3. Campur tepung tapioka, tepung terigu, kaldu, dan garam. Tuang air sedikit demi sedikit sambil diuleni hingga adonan mudah dibentuk.

4. Bentuk adonan bulat agak pipih. Beri isian daging ayam. Lakukan sampai semua bahan habis.

5. Goreng cireng. Angkat dan tiriskan. Simpan di dalam freezer. 

Selamat mencoba!

 

3. Resep Tahu Kanji

Bahan-bahan:

  • 10 tahu cokelat
  • 10 sdm tepung kanji
  • 5 sdm tepung terigu
  • Bawang daun
  • 2 siung bawang putih
  • Garam
  • Penyedap rasa
  • Lada bubuk
  • Air panas

Langkah:

  1. Potong tahu dan pisahkan isinya.
  2. Campurkan semua bahan kecuali air panas.
  3. Tambahkan air panas sedikit demi sedikit sampai adona tidak lengket dan agak cair.
  4. Kemudian tempelkan adonan ke tahu cokelatnya.
  5. Goreng tahu dalam minyak panas. Angkat dan tiriskan. Setelah uap panasnya hilang, bisa disimpan di dalam freezer.

4. Resep Siomay Kanji

Bahan-bahan:

  • 175gram tepung terigu
  • 7gram tepung kanji
  • 1 sdm garam
  • 5gram bawang putih bubuk
  • 1/2 sdt merica bubuk
  • 210ml air mendidih

Langkah:

  1. Campur rata semua bahan siomay, lalu beri air mendidih sedikit demi sedikit sambil di duk dengan sendok kayu sampai rata.
  2. Tunggu sampai hangat, lalu uleni dengan tangan cukup sampai bisa dipulung.
  3. Bentuk adonan bulat-bulat, lalu rebus hingga mengapung. Angkat dan tiriskan. Setelah uap panasnya hilang, siomay bisa disimpan di dalam freezer.

5. Resep Cireng Isi Keju

Bahan:

  • ¼ kg tepung kanji
  • 1 batang daun bawang (potong tipis)
  • Garam secukupnya
  •  4 siung bawang putih (haluskan)
  • Keju cheddar (potong balok kecil)

Cara Membuat

  1. Ambilah 3 sdm tepung tapioka, larutkan dengan 300 ml air dan bawang putih halus.
  2. Masak hingga adonan berubah menjadi lebih kental. Matikan kompor.
  3. Campurkan tepung yang tersisa dengan adonan yang telah di masakan. Masukkan pula garam dan daun bawang.
  4. Buatlah adonan menjadi kalis. Kemudian ambil 1 sdm adonan, pipihkan dan letakkan keju sebagai isiannya. Lakukan pada adonan yang tersisa.
  5. Goreng cireng dengan minyak tidak terlalu panas beberapa menit. Angkat dan tiriskan. Setelah dingin, cireng bisa dibekukan di freezer.

Selamat mencoba!

#ElevateWomen

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

Berikan Rating Untuk Resep Ini

Thanks For Rating!

Terima kasih sudah membantu banyak orang dengan ratingmu

What's On Fimela
Loading