Fimela.com, Jakarta Bila bosan dengan olahan menu Lebaran yang bersantan, coba kali ini bikin sajian yang tanpa menggunakan santan. Ada banyak masakan lebaran tanpa santan yang bisa dicoba dan dibuat sendiri di rumah. Meski tanpa santan, masakan yang dibuat pun bisa tetap terasa sedap.
Kali ini Fimela bagikan lima resep masakan lebaran tanpa santan yang cocok untuk dinikmati bersama keluarga. Selengkapnya, langsung saja simak di sini, ya.
Advertisement
BACA JUGA
1. Resep Soto Ayam Bumbu Kuning Sehat tanpa Santan
Bahan:
- 500 gr dada ayam (bisa juga menggunakan daging ayam lainnya)
- air secukupnya
- garam dam gula secukupnya
Bumbu halus:
- 6 siung bawang putih
- 8 siung bawang merah
- 5 butir kemiri
- 2 ruas kunyit
- 1 ruas jahe
- 1 sdm ketumbar
- 1 sdt merica butir
Bumbu utuh:
- 2 batang serai, memarkan
- 1 ruas lengkuas, memarkan
- 2 lembar daun salam
- 5 lembar daun jeruk
Cara Membuat
- Rebus air secukupnya, masukkan ayam dan masak hingga mendidih. Tiriskan ayam. Buang air rebusan pertama. Ganti dengan air bersih, rebus lagi selama 30 menit untuk mendapatkan air kaldu. Tiriskan ayam, suwir-suwir.
- Tumis bumbu halus hingga harum, masukkan bumbu utuh, masak bumbu hingga matang sambil sesekali diaduk.
- Masukkan bumbu tumis ke dalam kaldu ayam, masak hingga mendidih dan sedap.
- Masukkan lagi ayam ke dalam kuah kaldu. Tes rasa, jika sudah sedap dan asin manisnya pas, angkat.
Advertisement
2. Resep Sambal Goreng Kentang tanpa Santan
Bahan-Bahan
- 500 gram kentang
- 5 lembar daun salam
- 2 lembar daun jeruk
- 2 ruas lengkuas, geprek
- 1 sdm gula merah, disisir
- 1 sdt garam
- 1 sdm saus tomat
Bumbu Halus
- 2 buah cabai merah besar
- 5 butir bawang merah
- 4 siung bawang putih
- 2 biji kemiri
- 1 ruas kunyit
- 1 ruas jahe
Cara Membuat
1. Potong kentang, cuci bersih, lalu potong dadu. Goreng dan tiriskan.
2. Tumis bumbu haus sampai mengeluarkan minyak kemerahan.
3. Masukkan daun jeruk, lengkuas, daun salam, garam, dan gula merah. Aduk hingga gula merah larut.
4. Masukkan kentang goreng. Tambahkan saus tomat. Aduk dan masak hingga bumbu meresap. Angkat dan sajikan.
Selamat mencoba!
3. Resep Opor Ayam tanpa Santan
Siapkan Bahan-bahannya
- 500 gram daging ayam
- 5 potong tahu putih
- 4 butir telur ayam
- 4 butir bawang merah
- 3 siung bawang putih
- 1 ruas lengkuas
- 1 batang serai, geprek
- 1/2 sdt kunyit bubuk
- 2 lembar daun jeruk
- 2 lembar daun salam
- 1 ruas jahe
- 3 butir kemiri
- 1/4 sdt ketumbar bubuk
- 3 sdm fiber cream
- garam, gula, dan kaldu bubuk secukupnya
Cara Membuat
- Daging ayam direbus setengah matang. Buang air kaldunya. Rebus juga tahu setengah matang, sisihkan. Rebus telur, lalu kupas.
- Haluskan bawang merah, bawang putih, jahe, lengkuas, kemiri, kunyit, dan ketumbar. Tambahkan sedikit air. Bisa dihaluskan dengan cara diblender atau diulek. Panaskan sedikit minyak, tumis bumbu halus sampai harum. Masukkan daun salam, daun jeruk, dan serai. Tambahkan air secukupnya
- Masukkan daging ayam, tahu, dan telur. Setelah semua bahan matang, tambahkan gula, garam, dan kaldu. Koreksi rasa. Terakhir, masukkan fiber cream. Aduk rata.
- Opor ayam bisa dinikmati dengan lontong atau ketupat sesuai selera. Selamat mencoba dan tetap semangat memasak, ya.
Advertisement
4. Resep Rendang Ayam tanpa Santan
Bahan-Bahan
- 1 kg daging ayam
- 15 cabai merah
- 10 cabai rawit
- 10 butir bawang merah
- 5 siung bawang putih
- 2 batang serai, geprek
- 2 lembar daun salam
- 2 lembar daun jeruk, diiris tipis
- 1 lembar daun kunyit
- 4 cm jahe
- 5 cm lengkuas, geprek
- 3 cm kunyit
- 3 butir kemiri
- 1 buah pala
- 1 sdm ketumbar butiran
- gula dan garam secukupnya
Cara Membuat
- Cabai merah, cabai rawit, bawang putih, bawang merah, kunyit, jahe, ketumbar, pala, dan kemiri dihaluskan atau diulek. Panaskan sedikit minyak. Tumis bumbu halus, tambahkan lengkuas, serai, gula, garam, daun jeruk, daun kunuit, dan daun salam. Tunggu sampai bumbu matang.
- Masukkan daging ayam. Aduk rata. Tambahkan air secukupnya. Masak selama kurang lebih 30 menit sampai bumbu meresap dan ayam empuk. Angkat dan sajikan.
5. Sayur Lodeh tanpa Santan
Bahan:
- 100 gr tempe, potong dadu
- 100 gr tahu pong, potong-potong
- 1 papan petai, kupas
- kacang panjang, terong, dan labu siam secukupnya
Bumbu halus:
- 3 butir kemiri, sangrai
- 3 siung bawang putih
- 5 siung bawang merah
- 1 sdt ketumbar
- 1 sdt ebi
- 1 sdt terasi
Bumbu utuh:
- 1 batang serai, memarkan
- 1 ruas lengkuas, memarkan
- 2 lembar daun salam
- 10 buah cabai rawit utuh
- garam, gula dan kaldu bubuk secukupnya
Cara Membuat
- Ulek halus bumbu, tumis hingga harum. Masukkan serai, lengkuas, dan daun salam. Tumis bumbu hingga matang.
- Tuang air secukupnya, masak hingga mendidih.
- Masukkan labu siam dan terong, masak hingga agak empuk. Masukkan petai, kacang panjang, tempe dan tahu, masak lagi hingga mendidih.
- Masukkan garam, gula dan kaldu bubuk secukupnya. 4. Tes rasa, jika sudah pas dan lodeh sudah matang, angkat.
Jadi, mau coba resep masakan lebaran tanpa santan yang mana dulu, nih? Rasanya tak sabar untuk mencoba semua resepnya, ya. Semoga kompilasi resep ini bisa jadi inspirasi dan referensi bermanfaat untuk Sahabat Fimela sekalian.
#ElevateWomen