Sukses

Food

Resep Bakwan Jagung Sederhana Enak Menggugah Selera

Fimela.com, Jakarta Gorengan selalu memiliki tempat tersendiri di hati kita semua. Ada banyak gorengan yang bisa memanjakan lidah kita. Salah satu gorengan yang memanjakan lidah tersebut adalah bakwan jagung. Rasanya yang gurih, teksturnya yang renyah dan aromanya yang harum, bisa dipastikan bahwa hampir tidak ada yang bisa menolak kelezatannya.

Bicara mengenai bakwan jagung, kali ini Fimela punya resep bakwan jagung sederhana yang enak menggugah selera. Seperti apa resepnya? Simak yang berikut ini.

Bahan

  • 3 buah jagung muda (sisir halus)
  • 4 sdm tepung terigu
  • 1 butir telur
  • 1 batang daun seledri (cincang halus)
  • Air secukupnyaMinyak goreng (secukupnya)

Bumbu Halus

  • 3 siung bawang merah
  • 2 siung bawang putih
  • Lada bubuk (secukupnya)
  • Garam (secukupnya)
  • Gula (secukupnya)
  • Penyedap masakan (secukupnya)

Cara Membuat

  1. Haluskan bumbu, ulek jagung muda yang telah disisir halus bersama bumbu halus. Aduk rata.
  2. Kocok satu butir telur, masukkan ke dalam adonan jagung dan bumbu.
  3. Tambahkan tepung terigu dan seledri. Aduk rata semua bahan.
  4. Tambahkan air sedikit demi sedikit secukupnya hingga adonan cukup cair tapi tidak terlalu cair.
  5. Koreksi rasa, jika sudah pas, adonan bakwan siap digoreng.
  6. Panaskan minyak, ambil adonan satu sendok demi satu sendok, goreng hingga beewarna kuning kecokelatan.
  7. Angkat bakwan yang telah matang, sajikan selagi masih hangat.

Resep yang sangat mudah bukan? Selamat mencoba resep gorengan yang satu ini dan semoga keluarga di rumah suka. Jika Sahabat Fimela dan suka bakwan pedas, boleh kok ditambahkan irisan cabai ke dalam adonan bakwan.

 

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

What's On Fimela
Loading