Fimela.com, Jakarta Ada banyak makanan yang mampu memberi manfaat terhadap kesehatan tubuh, salah satunya adalah seledri. Mungkin selama ini sahabat Fimela hanya mengetahui seledri menjadi tambahan makanan sup atau gorengan, namun ternyata seledri bisa dibuat jus untuk menjaga kesehatan.
Segelas jus seledri yang diminum per hari mampu memberi sekian manfaat seperti berikut ini:
- Menurunkan inflamasi. Seledri mengandung banyak sekali antioksidan, beberapa di antaranya quercetin, asam caffeic, dan asam ferulic yang dipercaya mampu melawan kerusakan radikal bebas serta mengurangi pembengkakan di dalam tubuh. Bahkan bisa menyembuhkan jerawat dan menghaluskan kulit.
- Melawan infeksi. Seledri juga mampu melawan infeksi karean bersifat antimikroba dan antibakteri sehingga mampu meningkatkan daya tahan tubuh terhadap penyakit.
- Menurunkan kolesterol dan tekanan darah tinggi. Seledri mengandung komponen 3-n-butylphthalide (BuPh) yang mampu membantu menurunkan kolesterol dan hipertensi.
- Mencegah penyakit hati. Karena sifat seledri yang diuretik, seledri mampu membantu membuang racun di dalam tubuh dan membersihkan liver dan ginjal. Membantu melancarkan pencernaan dan menjaga saluran kencing sehat.
Seledri bisa menjadi minuman sehari-hari jika igin diet atau menjaga kesehatan tubuh secara umum, ini contoh resep jus seledri yang bisa dicoba.
Advertisement
Resep Jus Seledri
Bahan:
- 2 batang seledri besar (4 batang seledri kecil)
- 1/2 buah apel
- 1 sdm perasan lemon
- 1 sdm madu
- air es secukupnya
Cara membuat:
- Blender halus semua bahan. Tuang ke dalam gelas dan tambahkan madu ke dalam gelas. Aduk rata.
Minum jus seledri siang atau sore hari.