Sukses

Food

Resep Nasi Tumis Ayam Sayuran

Membuat hidangan yang simpel dan tidak membosankan bisa saja kamu lakukan dengan memanfaatkan beberapa bahan makanan yang ada di rumah, salah satunya sayur dan daging ayam. Keduanya bisa diolah menjadi hidangan yang enak dan lezat. Nah, kali ini FIMELA akan berbagi resep nasi tumis ayam sayuran. Penasaran? Yuk, simak selengkapnya di bawah ini. 

Bahan-bahan:

  • 200 gr daging ayam, potong dadu
  • kol secukupnya, iris tipis
  • sawi secukupnya, iris tipis
  • mentimun secukupnya
  • wortel secukupnya, potong dadu
  • 1 buah tomat, potong dadu

Bumbu:

  • 2 siung bawang putih
  • 2 siung bawang merah
  • 1 sdt merica, haluskan
  • 1 cm jahe, cincang
  • 2 sdm saus tiram
  • 1 sdm kecap manis
  • gula dan garam secukupnya

Cara Membuat:

  1. Tumis bawang putih dan bawang merah hingga harum, masukkan daging ayam dan tumis hingga berubah warna.
  2. Masukkan semua sayuran dan tumis hingga layu. Masukkan saus tiram, kecap asin dan merica bubuk. Aduk rata.
  3. Tes rasa, masukkan gula dan garam secukupnya dan aduk rata. Jika rasa sudah pas, siap sajikan dengan nasi hangat.

Selamat mencoba dan semoga suka!

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

What's On Fimela
Loading