Jika kamu suka sekali lihat drama Korea, kemungkinan besar kamu juga akan lihat beberapa makanan Korea yang sepertinya menggugah selera. Salah satunya adalah cemilan berikut ini, Gamjajeon. Mudah sekali dibuat, dan bisa kamu jadikan cemilan saat senggang di rumah.
Bahan-bahan:
- 2 buah kentang, kupas dan parut
- 2 siung bawang putih, haluskan
- 1/4 sdt garam
- 2 sdm tepung maizena
- minyak secukupnya
Advertisement
Saus:
- 2 sdm kecap asin
- 1 sdm air jeruk lemon/cuka
- 1 batang daun bawang, iris tipis
- 1/4 buah bawang bombay
- 1 buah cabai hijau (biasa diganti cabai apa saja sesuai selera)
- 1 sdt gula pasir
Cara membuat:
- Setelah kentang diparut halus, campur dengan tepung, bawang putih, dan garam. Aduk rata.
- Tuang sedikit minyak goreng. Tuang adonan ke penggorengan. Ratakan. Masak hingga adonan kering dan kecokelatan. Balik saat sudah matang.
Setelah matang, Gamjajeon siap sajikan di atas piring. Untuk saus, campur semua bahan dan aduk hingga bahan agak layu. Siap deh, langsung jadi saus cocol. Bagaimana, gampang banget kan? Coba deh di rumah.
(vem/feb)