Sukses

Food

Resep Sop Konro Bumbu Lengkap

0(0)

Waktu Pembuatan40 Menit
Jumlah Porsi1 Mangkok Porsi

Berikan Rating Untuk Resep Ini

Thanks For Rating!

Terima kasih sudah membantu banyak orang dengan ratingmu

Punya iga sapi tapi bingung mau dimasak apa? Coba sop konro saja, menu khas Makassar yang dijamin bikin ketagihan. Coba resepnya yuk.

Bahan-bahan:

  • 1 kg iga sapi (secukupnya)
  • 100 gr daging sapi, potong-potong
  • 150 air asam jawa
  • 3 batang serai, ambil putihnya dan memarkan
  • 3 butir cengkeh
  • 2 buah kapulaga
  • 2 batang kayu manis
  • 2 batang daun bawang, potong-potong
  • 2 cm lengkuas, memarkan
  • 5 lembar daun salam
  • air secukupnya

Bumbu halus:

  • 10 siung bawang merah
  • 7 siung bawang putih
  • 3 buah keluwak
  • 2 sdt merica
  • 2 cm jahe
  • 2 cm kunyit
  • 1 sdm ketumbar
  • 1 sdt jinten
  • 6 butir kemiri
  • 3/4 pala
  • garam secukupnya
  • minyak untuk menumis

Cara membuat:

  1. Rebus air hingga mendidih. Masukkan potongan iga dan daging sapi. Buang busanya dan masak daging hingga empuk. Saring air kaldu bersama dagingnya pada wadah panci lain agar kuahnya tidak kotor. Rebus lagi.
  2. Tumis bumbu halus hingga wangi, masukkan serai, daun salam, dan lengkuas. Tumis lagi hingga bumbu matang dan wangi.
  3. Tuang bumbu halus ke dalam panci daging. Aduk rata dan masak hingga mendidih. Masukkan cengkeh, kayu manis, kapulaga, air asam jawa dan garam secukupnya (jika kurang terasa).
  4. Masukkan daun bawang saat sudah matang. Matikan api.

Sop konro siap sajikan dengan sambal dan nasi hangat.

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

Berikan Rating Untuk Resep Ini

Thanks For Rating!

Terima kasih sudah membantu banyak orang dengan ratingmu

Loading