Mie instan kuah rasa bawang memang paling enak, tapi tidak baik makan mie instan sering-sering. Tenang, kamu bisa kok buat mie kuah rasa bawang sendiri di rumah tanpa mie instan tapi enaknya tak kalah dengan yang instan. Ini resepnya.
Bahan-bahan:
- 2 batang mie kuning
- 2 batang sawi hijau, potong-potong
- 2 siung bawang putih
- 2 siung bawang merah
- 1 butir telur
- sedikit kaldu bubuk
- 1/2 sdt merica (optional)
- air secukupnya
- garam secukupnya
Cara membuat:
Advertisement
- Rebus mie hingga empuk, tiriskan dan campur dengan 1 sdm minyak goreng agar tidak menempel dan memadat.
- Ulek kasar bawang putih, bawang merah dan 1 sdt garam. Tumis hingga harum. Tuang air secukupnya, masukkan sawi dan masak hingga sayur layu.
- Kocok lepas telur dan tuang ke dalam kuah, aduk-aduk hingga matang.
- Masukkan mie kuning dan masak bersama kuah hingga mendidih dan kuah mengental. Tes rasa, jika kurang sedap, bisa ditambahkan garam dan kaldu bubuk/penyedap rasa.
Mie kuah rasa bawang homemade siap sajikan hangat. Beri taburan bawang goreng dan potongan mentimun. Jika ingin versi pedas, bisa ditambahkan merica dan potongan cabai rawit. Yuk buat sendiri di rumah ladies.
(vem/feb)