Menyambut lebaran biasanya kita akan disibukkan dengan berbagai macam persiapannya. Salah satunya adalah mempersiapkan kue kering untuk lebaran. Kalau mau bikin kue kering sendiri di rumah, resep di bawah ini bisa banget untuk dicoba.
Bahan-Bahan
125 gram mentega
Advertisement
120 gram gula
1/2 sdt ekstrak vanila
1 butir telur ayam
250 gram tepung terigu
1 sdt baking powder
1 sdm susu bubuk
Bahan Isian
selai, kacang, kismis, dsb
Cara Membuat
1. Kocok campuran mentega, gula, dan vanila degan mixer hingga creamy.
2. Tambahkan telur dan kocok hingga tercampur rata.
3. Masukkan tepung sedikit demi sedikit dan baking powder.
4. Masukkan susu, aduk hingga rata.
5. Siapkan loyang oven yang sudah diolesi mentega.
6. Ambil 1 sdm adonan, bentuk bulat-bulat, pipihkan, dan tambahkan isian.
7. Panaskan oven, tata semua kue yang akan dipanggang di loyang.
8. Panggang sekitar 15-20 menit hingga kue matang dan berwarna kecokelatan.
9. Dinginkan, lalu simpan dalam stoples.
Selamat mencoba, Ladies!
- Resep Camilan Praktis: Chocoballs Dari Biskuit Sisa
- Resep Kastengel Renyah Tanpa Telur
- Resep Kastengel Masak Magic Com Gurih Renyah
- Resep Mudah Chocochip Cookies Pakai Microwave, 3 Menit Saja
- Resep Membuat Kukis Oatmeal Menggunakan Rice Cooker
- Resep Kue Kering Romantis, Green Tea Cookies
(vem/nda)