Sukses

Food

Resep Steak Daging Sapi Ala Rumahan Yang Enak Tanpa Ribet

0(0)

Waktu Pembuatan120 Menit
Jumlah Porsi2 porsi Porsi

Berikan Rating Untuk Resep Ini

Thanks For Rating!

Terima kasih sudah membantu banyak orang dengan ratingmu

Siapa yang tak suka dengan daging sapi? Bagi sebagian besar orang tentu sangat suka dengan daging sapi. Dan saya pun juga sangat suka lho Ladies. Apalagi, jika daging sapi ini diolah menjadi masakan yang kaya akan bumbu dan lezat. Biasanya, untuk membuat olahan daging sapi yang kaya akan bumbu cukup sulit dan membuat malas untuk memasak. Jika kamu tak ingin memasak daging dengan ribet, kamu sebenarnya bisa membuat olahan daging yang enak tanpa ribet lho. Dan menu tersebut adalah steak daging sapi ala rumahan. Seperti dikutip dari laman allrecipes.com, inilah bahan untuk membuat steak daging sapi ala rumahan enak dan cara membuatnya. Simak baik-baik resepnya ya. Bahan

  • 250 gram daging sapi (iris menjadi 2 bagian tipis dan lebar sesuai selera, jangan terlalu tipis)
  • 4 siung bawang (putih (haluskan) 
  • Bubuk merica (secukupnya) 
  • Garam (secukupnya) 
  • Gula (secukupnya) 
  • Bubuk kaldu daging sapi (sesuai selera) 
  • Kecap manis (secukupnya) 
  • Minyak goreng (secukupnya) 
  • 1 buah jeruk nipis (ambil airnya untuk membaluri daging) 
  • Air (secukupnya)

Bahan Pelengkap

  • Garam halus (secukupnya)
  • Bubuk merica (secukupnya) 
  • Kacang buncis (potong sesuai selera, rebus atau tumis) 
  • Biji jagung manis (secukupnya, rebus atau tumis) 
  • Kentang (iris sesuai selera, goreng) 
  • Wortel (iris sesuai selera, rebus atau tumis) 
  • Bawang bombay (iris tipis, tumis atau bakar) 
  • Saus tomat 
  • Saus sambal

Cara Membuat

  1. Lumuri daging sapi dengan jeruk nipis dan diamkan kira-kira selama 5 menit.
  2. Siapkan tempat untuk memanggang daging atau wajan (pilih wajan yang permukaannya datar) 
  3. Lumuri daging sapi dengan bumbu halus, garam, merica bubuk, kaldu daging bubuk, kecap manis dan sedikit gula. 
  4. Olesi daging dengan minyak sesuai selera lalu panggang di atas wajan datar. 
  5. Bolak-balik daging hingga matang secara merata. 
  6. Jika kamu ingin rasa steak ala rumahan ini makin lezat, sesekali tambahkan lagi bumbu pada daging. Biarkan bumbu meresap dengan baik di dalam daging, tambahkan pula sedikit air dan biarkan bumbu mengental. 
  7. Jika sudah matang, angkat steak lalu sajikan di piring saji. 
  8. Di atas piring saji, susun secara rapi jagung manis, kentang goreng, kacang buncis, wortel dan bawang bombay. 
  9. Letakkan saus tomat dan saus sambal di wadah khusus. 
  10. Segera sajikan steak daging ala rumahan ini selagi masih panas.

Ladies, itulah resep steak daging sapi ala rumahan yang enak tanpa ribet. Gimana, sangat mudah bukan? Selamat mencoba resep ini dan jangan lupa untuk menyajikannya untuk orang tercinta. Jika kamu suka dengan moyones, kamu bisa menambahkan mayones sebagai bahan pelengkap untuk sajian steek.

(vem/mim)

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

Berikan Rating Untuk Resep Ini

Thanks For Rating!

Terima kasih sudah membantu banyak orang dengan ratingmu

What's On Fimela
Loading