Fimela.com, Jakarta Anjuran untuk menyantap yang manis-manis saat berbuka puasa selama bulan Ramadan, membuat makanan maupun minuman manis jadi favorit untuk menu buka puasa. Salah satunya adalah minuman es yang terdiri dari kopi dan cappucino.
Sekarang ini cukup banyak penjual es cappucino cincau di berbagai tempat baik di pinggir jalan maupun di sejumlah pusat jajanan. Di bulan puasa seperti ini, kamu tak harus mencari penjual minuman ini karena bisa dibuat sendiri di rumah.
Advertisement
BACA JUGA
Caranya sangat mudah, bahan-bahannya mudah didapat dan cukup murah. Seperti dilansir dari Cookpad, simak resep membuat es cappucino cincau yang cocok untuk minuman berbuka puasa.
Bahan yang disiapkan
- 1 sdm Cincau hitam serut
- 2 sdm Susu kental manis
- 1 sachet kopi cappucino instan
- Air panas secukupnya
- Es batu secukupnya
Cara Membuat
1. Seduh kopi dengan air panas, biarkan sampai tak terlalu panas
2. Cincau taruh di gelas dan tuangkan susu kental manis. Lalu tuang kopi, masukkan es batu.
3. Tambahkan sedikit gula jika suka lebih manis
Es Cappucino Cincau siap diminum dalam keadaan dingin. Rasanya segar dan pas diminum saat berbuka puasa. Masih ada sejumlah resep menu berbuka puasa yang akan disajikan selama bulan Ramadan 1439 H ini.