Sukses

FimelaHood

5 Hal Seru yang Bisa Kamu Lakukan saat Bergabung di Komunitas Fimelahood

Fimela.com, Jakarta Bagaimana sih bisa mendapatkan kesempatan untuk ngobrol sama influenser terkenal? Atau mengikuti keseruan acara Fimelahood from Home (FFH)? Apakah kamu salah satu yang bertanya-tanya dengan keseruan tersebut. Jawabannya adalah dengan join komunitas Fimelahood.

Jadi, apa saja keuntunganmu saat bergabung dengan Fimelahood from Home? Cek di bawah ini.

1. Bisa Langsung Daftar Acara Fimelahood from Home (FFH)

Kamu nggak perlu lagi takut ketinggalan berbagai acara yang diadakan oleh Fimela.com. Termasuk acara online-nya yang bertajuk Fimelahood from Home. Setiap ada acara pastinya akan langsung disebar ke grup WhatsApp Fimelahood, jadi kamu bisa langsung saja mendaftar ke link pendaftaram yang juga akan di share ke grup WhatsApp Fimelahood.

2. Menambah Pertemanan dari Berbagai Penjuru Nusantara

Setidaknya sekarang sudah ada kurang lebih 3.000 orang yang join grup WhatsApp Fimelahood. Jadi, kamu bisa menambah teman deh. Jangan lupa juga barangkali kamu punya teman baru buat berbagi info soal hobi yang kamu sukai, seperti makeup atau fashion.

3. Hadiah Menarik untuk Anggota Grup WhatsApp Fimelahood yang Beruntung

Secara rutin di grup WhatsApp Fimelahood juga ada giveaway dengan berbagai hadiah menarik yang bisa didapatkan oleh para anggota Fimelahood yang beruntung. Jadi, jangan sampai ketinggalan kuis atau kompetisinya. Tunggu apa lagi, langsung join grup WhatsApp Fimelahood sekarang.

4. Ada Waktunya Buat Promosi Bisnismu

Di grup WhatsApp Fimelahood kamu juga bisa saling berbincang sesama anggota. Berbagi informasi atau pun info diskon yang pastinya disukai oleh perempuan dan tentunya berbagai info lain yang nggak jauh-jauh dari dunia perempuan. Selain itu, kamu juga diperbolehkan jualan lho. Tapi memang nggak setiap hari. Kamu hanya boleh berjualan di waktu Fimelahood Market Days yang ada setiap Sabtu dan Minggu dari jam 9 pagi hingga 5 sore.

5. Bisa Mendapat Update Terbaru Seputar Fimela

Fimela memiliki banyak informasi yang bisa kamu dapatkan. Mulai dari update zodiak, kesehatan, fashion, kuliner, dan tentu saja beragam giveaway berhadiah yang bisa kamu peroleh di komunitas ini. Tak hanya itu kamu juga berkesemapatan untuk mengembangkan potensimu.

Jadi, bagaimana? Tertarik untuk join Fimelahood?

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

What's On Fimela
Loading