Fimela.com, Jakarta Buka puasa bersama menjadi salah satu kegiatan rutin yang dilakukan oleh banyak orang saat bulan Ramadan. Tak hanya sekadar buka puasa bersama, banyak kegiatan positif lainnya yang bisa dilakukan, salah satunya adalah dengan berbagi takjil kepada mereka-mereka yang membutuhkan.
BACA JUGA
Advertisement
Berbagi takjil adalah salah satu kegiatan rutin yang dilakukan oleh Partners in Goodness selama bulan Ramadan ini. Partners in Goodness (PING) sendiri adalah sebuah komunitas sosial yang didirikan oleh Uthie Susianto pada 1 April 2018. Jadi, boleh dikatakan kalau berbagi dengan orang yang membutuhkan memang sudah menjadi tujuan dari didirikannya PING.
“Pada Ramadan kali ini memang tidak banyak kegiatan yang PING lakukan. Namun hampir setiap hari, setiap sore kami membagikan takjil,” jelas Uthie Susianto kepada Fimela.com. “Kegiatan bagi-bagi takjil itu sendiri dilakukan disekitaran daerah Cibinong, Bogor. Kita bagi-bagi ke mereka, para pemulung yang ada di jalanan,” tambah Uthie.
Dalam sebuah video yang diunggah kea kun Instagram @partners_in_goodness terlihat bagaimana kegiatan bagi-bagi takjil tersebut berlangsung. “Kami berterima kasih kepada teman-teman PING yang sudah menyisihkan sebagian rezekinya untuk takjil yang kita bagi-bagikan ke para pemulung atau orang-orang yang membutuhkan lainnya,” ungkap Uthie.
“Kami berharap ini menjadi kegiatan rutin,” tambahnya. Diawal Mei lalu, saat menyambut bulan Ramadan Partners in Goodness bekerjasa dengan Klinik Dawau Sifa dan Salad Buah AJ membagikan 100 paket sembako, pengobatan gratis untuk 70 orang serta 300 porsi makan siap saji, dan 235 porsi salad buah kepada masyarakat yang ada di Desa Sukamakmur, Bogor.