Fimela.com, Jakarta Di tahun 2019 ini berbagai acara seru akan dihadirkan oleh Fimela.com setiap bulannya. Setelah sukses mengadakan kegiatan Fimelahood My Goal Matter dan Fimelahood X Tokopedia, di akhir April nanti atau tepatnya pada Sabtu, 27 April 2019, Fimelahood akan kembali mengadakan kegiatan sharing session dan workshop yang bisa diikuti oleh 20 pembaca setia Fimela.com yang beruntung.
BACA JUGA
Advertisement
Kira-kira siapa yang bakal dihadirkan pada sharing session yang akan digelar di KLY Office, Menteng, Gondangdia, Jakarta Pusat tersebut? Bertajuk “#MyCareer Matter” pada sharing session kali ini akan menghadirkan Helga Angelina Tjahjadi yang merupakan pencetus restoran sehat Burgreens.
Tentunya perempuan yang pernah menerima Anugerah Perempuan Hebat Liputan6.com pada 2017 lalu itu sudah tidak asing lagi buat masyarakat Ibu Kota Jakarta yang gemar mengonsumsi makanan sehat. Bukan sekadar makanan yang enak, tapi Helga ingin makanan yang ia jual juga dapat mempromosikan betapa pentingnya menjalani gaya hidup sehat.
Dan satu hal menarik lainnya dari restoran yang dibuka oleh Helga sejak November 2013 lalu tersebut adalah dengan diusungnya konsep wirausaha sosial. Helga memberdayakan petani lokal dan perempuan dalam setiap produksinya. Usai berbincang dengan Helga Angelina Tjahjadi para peserta akan mengikuti kegiatan workshop membuat gantungan kunci lucu bareng Mega Dewi dari komunitas Indonesian Crafter.
Pengin tahu cerita lengkap soal bisnis restoran yang dijalankan oleh Helga Angelina Tjahjadi serta mengikuti kegiatan seru lainnya di Fimelahood #MyCareer Matter pada Sabtu, 29 April 2019, pukul 13.00-15.00 WIB di KLY Office, Menteng, Gondangdia, Jakarta Pusat? Caranya gampang kamu tinggal daftar saja langsung dengan "klik" link berikut ini: bit.ly/FimelahoodApril.