Sukses

Fashion

6 Pesona Elma Agustin ex Girlband Princess saat Menikah, Akad Nikah Kenakan Siger hingga Resepi Dibalut Gaun Putih Indah

Fimela.com, Jakarta Satu lagi mantan anggota girlband Princess resmi melepas masa lajangnya, kali ini giliran Elma Agustin yang telah resmi menikah pada hari Minggu, 16 Februari 2025. Elma melangsungkan pernikahan dengan Ihsan Fadlur Rahman di Hotel Intercontinental Pondok Indah, Jakarta Selatan. 

Pernikahan pun mengusung konsep tradisional modern. Terlihat dari akad nikah yang menggunakan nuansa adat Sunda terlihat dari kedua busana yang dikenakan pengantin. Dekorasi akad nikah pun tampak indah dengan hiasan bunga warna soft orange.

Lalu, untuk resepsi pernikahan menggunakan busana internasional dengan dekorasi yang lebih glamor.Lalu bagaimana tampilan Elma Agustin di hari bahagianya? Yuk intip

What's On Fimela

Saat akad nikah, Elma dan suami mengenakan adat Sunda. Elma tampil anggun dengan kebaya panjang warna soft pink dihiasi beads yang dibuat oleh Asky Febrianti. Suaminya mengenakan beskap soft pink dihiasi beads. Kedua kompak mengenakan bawahan kain batik.

Elma tampil mengenakan siger sunda silver lengkap dengan tusuk konde kembang goyang serta ronce melatinya. Suaminya tampak mengenakan blangkon dan kalung ronce melati.

Untuk riasan wajah, Elma memercayakan Archangela Chelsea. Sang MUA mengaplikasikan makeup soft dengan blush on coral dan lipstik pink tipis. Matanya dibuat indah dengan eyeshadow shimmer.

Untuk resepsi, Elma tampil bak Princess dengan gaun putih sleeveless dihiasi beads. Suaminya tampil mengenakan jas tuxedo hitam berbahan velvet lengkap dengan dasi kupu-kupu.

Gaun Elma yang indah tersebut dipadukan perhiasan anting-anting serasi dengan kalung silver berliontin. 

Masih tidak begitu berbeda dari akad, wajah Elma dirias makeup soft. Dengan blush on coral dan lipstik pink matte. Rambut panjang hitam dibiarkan terurai belah dua bergaya wavy.

Selanjutnya: Saat akad nikah, Elma dan suami mengenakan adat Sunda. Elma tampil anggun dengan kebaya panjang warna soft pink dihiasi beads yang dibuat oleh Asky Febrianti. Suaminya mengenakan beskap soft pink dihiasi beads. Kedua kompak mengenakan bawahan kain batik.

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

Loading