Sukses

Fashion

Tampilan Serba Hijau Cinta Laura Sambil Membawa Tas Rp100 ribuan saat Kampanyekan NodaNoWorry

Fimela.com, Jakarta Cinta Laura jadi salah satu artis yang tampil tidak melulu mengenakan barang-barang branded bernilai puluhan hingga ratusan juta. Meski begitu, ia selalu tampil totalitas dalam setiap kegiatannya.

Terbaru, Cinta Laura hadir di acara kampanye #NodaNoWorry, Supersilk Anti Noda dari brand Avian mengenakan tampilan serba hijau. Ia mengenakan atasan korset dipadukan celana panjang dengan aksen beberapa kantong di bagian samping.Setelan hijau tersebut dibuat oleh desainer tanah air Hendy Huang.

Melengkapi tampilannya dengan anting-anting besar dan kacamata hitam frame hijau.Dan yang menarik perhatian ialah tas yang dibawa Cinta. Ia membawa tas tote bag puffy warna merah dari brand lokal Hazesac. Diketahui harga tas Nylon tersebut Rp189 ribuan. 

Tak hanya memperdulikan terhadap penampilan, Cinta juga concernnya atas penggunaan produk cat premium yang tepat untuk kebutuhan interior. 

“Proses pengecatan itu tidak mudah dan butuh biaya serta waktu ekstra. Pemilihan cat premium dengan fitur terbaik dapat menghemat biaya kedepannya. Mungkin terasa mahal saat awal pembelian. Namun, dengan maintenance yang mudah dan daya tahan cat yang lama, maka produk Supersilk Anti Noda sangat worth to buy.”, papar Cinta.

Sebagai brand ambassador Avian, Cinta Laura mengajak para ibu rumah tangga untuk menyaksikan langsung bagaimana Teknologi Efek Daun Talas mampu menolak noda cairan pada lapisan film cat. 

Noda No Worry

Cinta juga mengkampanyekan “Noda No Worry” yang menjadi jawaban atas kekhawatiran banyak orang terhadap noda pada dinding. Dengan cat dinding interior premium Supersilk Anti Noda, dinding tidak hanya terlindungi dari noda tapi juga mudah dibersihkan sehingga dinding tetap bersih dengan sekalibilas.

Fitur ini menjad isolusi ideal bagi keluarga, pelakubisnis, pemilik properti dan bahkan seniman yang dekatdengan risiko noda pada dinding.

Produk cat dinding interior ini dilengkapi juga dengan Silky Smooth Technology yang menjadikan hasil akhir cat halus selembut sutra, minim cipratan, tahan gosokan hingga lebih dari 5.000 kali tanpa merusak permukaan cat, serta bersertifikat green label Singapore.

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

What's On Fimela
Loading