Fimela.com, Jakarta Berbicara tentang pesta, kebaya modern menjadi salah satu pilihan busana yang semakin diminati oleh banyak orang, terutama para artis. Kebaya dengan desain modern tidak hanya menonjolkan sisi tradisional, tetapi juga memberikan sentuhan elegan yang membuat penampilan semakin memukau. Gaya kebaya artis seringkali menjadi inspirasi bagi banyak wanita untuk tampil anggun di berbagai acara pesta.
Mulai dari kebaya dengan detail brokat yang glamor hingga kebaya simpel dengan potongan minimalis, para artis sukses membuktikan bahwa kebaya modern bisa menjadi pilihan sempurna untuk menghadiri acara-acara formal. Tidak hanya cantik, kebaya modern juga mampu memberikan kesan mewah yang elegan, cocok untuk berbagai jenis pesta. Dengan padanan aksesori yang tepat, tampilan dengan kebaya modern ini mampu mencuri perhatian.
Banyak selebriti Indonesia yang kerap tampil menawan dengan kebaya modern saat menghadiri pesta. Kombinasikan kebaya dengan berbagai elemen modern yang membuat penampilannya semakin stylish. Ingin tahu inspirasi kebaya modern ala artis yang cocok untuk pesta? Mari simak beberapa ide berikut!
Advertisement
BACA JUGA
Advertisement
1. Maudy Ayunda
Maudy Ayunda tampil anggun dan elegan dengan kebaya hijau. Kebaya ini dipadu padankannya mengenakan kain batik cokelat sebagai rok. Walaupun menggunakan desain klasik, tapi memiliki siluet off-the-shoulder dengan payet yang berkilauan.
2. Febby Rastanty
Artis sinetron Febby Rastanty, kerap tampil dengan kebaya dengan desain yang menawan. Kali ini Febby kenakan kebaya mewah yang dilengkapi dengan bulu atau fur di bagian bahu. Gaun kebaya yang dirancang designer bernama Julianto, berwarna hitam dan tampak indah.
Advertisement
3. Cesen
Cesen, istri Marshel Widianto, tampak memesona dengan kebaya model kutubaru warna hijau sage. Kebaya ini dipadukan dengan makeup natural. Gaya rambut ikat tengah terlihat sangat cantik dan sesuai dengan kebayanya.
4. Putri Marino
Artis papan atas, Putri Marino, anggun dengan balutan kebaya untuk pesta. Kebaya dengan desain yang modern berwarna abu-abu dan bordir floral, juga memberikan kesan klasik. Tampilannya makin cantik saat memadukan kebaya ini dengan kain batik bernuansa kecokelatan.