Sukses

Fashion

Tak Kenakan Jersey, 6 Potret Azizah Salsha Perdana Foto Bersama Pratama Arhan saat Pertandingan Timnas Indonesia di GBK

Fimela.com, Jakarta Timnas sepakbola Indonesia menjamu Timnas Australia untuk pertandingan Grup C kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia, pada Selasa (10/9/2024) malam WIB di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK), Jakarta.

Timnas Indonesia menjalani pertandingan kandang pertamanya pada putaran ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026. Pratama Arhan pun masuk di list pemain cadangan dalam laga kali ini.

Untuk mensupport sang suami, Azizah Salsha pun kembali hadir menyaksikan pertandingan timnas Indonesia vs Australia. Diketahui, Azizah tak pernah absen menyaksikan langsung suaminya berlangsung bahkan di luar negeri.

Andre Rosiade, ayah dari Azizah Salsha pun mengunggah potret dirinya bersama keluarga termasuk Azizah di instagram pribadinya. Foto ini menepis isu miring rumah tangga Pratama Arhan dan Azizah yang baru-baru ini dikabarkan sedang tidak baik-baik saja.

“Full team di GBK," tulis Andre Rosiade dalam keterangan caption fotonya.

Lalu bagaimana tampilan Azizah Salsha? Yuk kita simak.

Bersama keluarganya, tampak Azizah Salsha menyaksikan pertandingan Pratama Arhan di tribun. Ia pun tampak tampil kasual.

Jika biasanya, Azizah tampil mengenakan jersey Timnas bernomor punggung suaminya, kali ini ia tampil lebih kasual mengenakan atasan kemeja denim lengan panjang.

Kemeja denim pun dipadukan celana panjang oversizenya serta sneakers Adidas putih model Samba.

Azizah pun tampil dengan kalung emas berliontin bunga hitam yang selalu ia kenakan. Wajahnya kali ini dipoles natural hanya tampak lipstik glossy pinknya.

Tak hanya bersama keluarga, Azizah pun menonton bersama teman-temannya. Rambut Azizah pun dibiarkan terurai tanpa poni.

Pratama Arhan pun berfoto bersama sang istri, Azizah Salsha. Ini menjadi foto perdana setelah isu miring rumah tangganya.

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

What's On Fimela
Loading